TRIBUNNEWS.COM - Amelia Mustika Ratu (23) menjadi korban tewas akibat pembunuhan, di kediamannya, Subang, Jawa Barat.
Jenazahnya ditemukan bersama dengan jenazah sang ibu, Tuti (55), tepatnya di dalam bagasi mobil Alphard, Rabu (18/8/2021).
Hingga saat ini kasus pembunuhan tersebut masih dalam tahap penyelidikan polisi.
Tersangkanya pun masih belum diketemukan.
Berikut fakta-fakta tentang Amalia, dikutip Tribunnews dari berbagai sumber.
1. Seorang Bendahara
Amalia merupakan bendahara Yayasan Bina Prestasi Nasional yang mengepalai sebuah SMK swasta di Kecamatan Serang Panjang.
Bahkan saat kejadian pembunuhan, ada uang Rp 30 Juta di TKP, dan uang tersebut tak dibawa lari si pembunuh.
"Iya, ada uang Rp 30 juta di rumah tapi tidak diambil. Saat ditemukan uangnya masih ada dan sempat dijadikan barang bukti oleh polisi," kata Rohman Hidayat Kuasa hukum Yosef, suami dari Tuti sekaligus ayah dari Amalia, dikutip dari TribunJabar.id.
Uang Rp 30 juta itu kata Rohman yang mendapat keterangan dari Yosef, merupakan uang gaji guru di SMK swasta di Kecamatan Serang Panjang Kabupaten Subang.
"Itu uang gaji guru. Sempat dijadikan barang bukti oleh polisi namun pada 25 Agustus 2021 sudah dikembalikan ke pak Yosef, sudah ada tanda terimanya," ucap dia.
2. Primadona hingga Dikenal Berpretasi
Yoris Raja Ammanullah (34), kakak kandung dari Amalia, telah bercerita bagaimana sosok adiknya semasa hidup.
Menurutnya, mendiang adiknya tersebut adalah sosok yang cantik, lugu, dan sopan.