TRIBUNNEWS.COM - PWNU Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) telah melakukan MKNU ke 309, selain bersilaturrahmi MKNU menjadi ajang membangun emosional seluruh keluarga besar KBNU Kepri, dalam kesempatan tersebut PWNU membahas sjimlah persoalan penting salah satunya agenda Muktamar yang akan dibahas pada Munas dan Konbes 2021 di Jakarta.
"Melalui silaturrahmi, ngopi bareng dengan seluruh ketua PC se-Kepulauan Kepri kita membahas agenda Muktamar, harapan kami Muktamar digar tahun 2022," Katib Syuriyah PWNU Kepri, Kyai Amiripana
Hadir pada agenda besar Muktamar merupakan kebahagian dan ada rasa kebersamaan serta cinta terhadap Nahdlatul Ulama
"Dari hasil diskusi seluruh warga NU Kepri ingin sekali hadir di Muktamar NU karena disitulah rasa bahagia,
rasa cinta dan rasa kebersamaan ini hanya dapat di Muktamar NU," ungkapnya, Rabu (22/09/2021).
PWNU Kepri berharap dapat mengikuti Muktamar di Lampung 2022, jika Muktamar diselenggarakan 2021 PWNU Kepri ragu bisa hadir karena khawatir pandemi covid-19 glombang ke tiga.
“Kami yang ada di pulau terluar Kepri ini sangat berharap bisa hadir di muktamar NU di Tahun 2022, karena saat ini kami ingin ikut masih ragu karena wabah pandemi dan berharap Muktamar PBNU di laksanakan tahun 2022 saja semoga wabah ini bisa berakhir,“ terangnya.