TRIBUNNEWS.COM - Tersangka kasus dugaan terorisme, Farid Okbah, menjadi sorotan lantaran pernah bertemu sejumlah tokoh penting, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, hingga Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Seperti diketahui, Farid bersama dua orang lainnya, Ahmad Zain An-Najah dan Anung Al-Hamad, diamankan Densus 88 Antiteror Polri pada Selasa (16/11/2021) di tempat yang berbeda di Bekasi, Jawa Barat.
Ketiganya ditetapkan sebagai tersangka karena diduga terlibat kelompok teroris Jamaah Islamiyah (JI).
Saat ini, mereka tengah ditahan di Mabes Polri.
"Di Mabes. Ya (Gedung Densus)" ujar Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Dedi Prasetyo saat dikonfirmasi Tribunnews, Kamis (18/11/2021).
Baca juga: Tersangka Kasus Dugaan Terorisme Farid Okbah Pernah Bertemu Jokowi, BIN Disebut Kecolongan
Baca juga: Profil Ustaz Farid Okbah yang Ditangkap Densus 88, Ketua Umum Partai Dakwah Rakyat Indonesia
Kendati Farid Okbah ditahan, akun Instagram miliknya, @faridokbah_official, hingga Sabtu (20/11/2021) masih terlihat aktif.
Akun tersebut mengunggah Instagram Story yang memuat foto-foto lawas Farid.
Berdasarkan penelusuran Tribunnews, akun @faridokbah_official juga mengunggah foto-foto lama Farid bertemu sejumlah tokoh penting.
Pada Rabu (17/11/2021), akun @faridokbah_official mengunggah foto bersama Tito Karnavian.
Tampaknya foto tersebut diambil saat Tito masih menjabat sebagai Kapolri.
"Once upon a time (Zaman dahulu kala) @titokarnavian," tulis @faridokbah_official.
Di hari yang sama, foto bersama Ridwan Kamil juga turut diunggah.
"Alhamdulillah, kala itu, bersama Pak Gubernur @ridwankamil. Baarakallahu fieh," tulis akun Farid.
Kemudian, akun @faridokbah_official kembali mengunggah foto lawas Farid Okbah saat bertemu Presiden Soeharto di Istana Negara pada 20 Maret 1997.