TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini jadwal SKB CPNS 2021 Tahap 2, ketentuan pelaksanaan SKB CPNS 2021, cara cetak kartu ujian SKB, serta materi SKB.
Menurut surat BKN Nomor 13515/B-KS.04.01/SD/K/2021, pelaksanaan tes SKB CPNS 2021 Tahap 2 dilakukan mulai pada 27 November hingga 18 Desember 2021.
Perilisan jadwal untuk setiap instansi berbeda-beda, sehingga peserta harus memantau kanal informasi instansi yang diikuti.
Diketahui, tahapan SKB dilakukan dengan menggunakan metode sistem Computer Assisted Test (CAT).
Tes SKB akan dilakukan selama 90 menit dan bagi penyandang disabilitas diberi waktu 120 menit.
Selengkapnya, berikut ini jadwal SKB CPNS 2021 Tahap 2.
Baca juga: Tes SKB CPNS 2021 Tahap 2 Dilaksanakan 27 November 2021, Ini Ketentuan, Materi, dan Pembagian Sesi
Jadwal SKB CPNS 2021 Tahap 2
- Pengolahan Nilai SKD CPNS: 1 - 3 November 2021
- Rekonsiliasi Hasil SKD CPNS: 4 - 6 November 2021
- Validasi Nilai SKD CPNS: 5 - 8 November 2021
- Penyampaian Hasil SKD CPNS: 9 - 10 November 2021
- Penentuan Lokasi Ujian SKB oleh Instansi: 11-12 November 2021
- Pengumuman Hasil SKD CPNS: 13 - 14 November 2021
- Pemilihan Lokasi Ujian SKB oleh Peserta: 15-16 November 2021