News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Sinta Aulia Derita Tumor di Kaki

Kapolri Besuk Sinta Aulia Bocah Penderita Tumor Kaki Asal Rembang di RS Polri Jakarta

Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo membesuk Sinta Auliya Maulidiyah, bocah 10 tahun penderita tumor kaki asal Desa Samaran, yang sedang dirawat di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, Minggu (20/2/2022).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo kembali menepati janjinya membesuk Sinta Auliya Maulidiyah, bocah 10 tahun penderita tumor kaki asal Desa Samaran, Kecamatan Pamotan, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah.

Sinta Auliya kini dirawat di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, Minggu (20/2/2022).

Dalam video yang diperoleh Tribunnews.com, Kapolri tampak memberikan semangat kepada Sinta agar lekas sembuh.

"Tetap semangat biar lekas sembuh, lekas sembuh," ujar Kapolri.

Sebelumnya diberitakan, Kapolri memenuhi permintaan Sinta yang bersemangat ingin sembuh dan kembali bersekolah.

Baca juga: Momen Haru Saat Sinta Aulia Video Call Dengan Kapolri Hingga Dijemput Helikopter Berobat di Jakarta

Sinta pun diterbangkan dari Rembang menuju RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur dengan menumpang helikopter kepolisian pada Sabtu (19/2/2022).

 Sebelumnya, kabar Sinta ini viral usai muncul video bocah perempuan berpakaian polisi yang menderita tumor ingin bertemu Kapolri.

Belakangan diketahui bahwa bocah perempuan itu adalah Sinta.

Dalam video tersebut, Sinta menyampaikan keinginan menjadi polwan saat besar nanti dan berharap Kapolri bisa membantu pengobatan dirinya.

Video tersebut mendapat tanggapan langsung dari Listyo melalui cuitannya di akun Twitter @ListyoSigitP.

"Saya hubungi segera ya nak, terima kasih," demikian cuitan Listyo dikutip, Minggu (20/2/2022).

Listyo kemudian menelepon Sinta yang difasilitasi ponsel milik anggota Babinkamtibmas Polres Rembang.

Dalam percakapan melalui panggilan video dengan Sinta, terjadi momen perbincangan yang mengharukan di antara keduanya.

Terungkap bahwa kondisi Sinta menderita penyakit tumor kaki dan terbaring lemah di rumahnya.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini