News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Gunung Meletus

UPDATE Gunung Api Level 3 Siaga: Gunung Merapi Alami 81 Kali Gempa Guguran

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gunung Merapi, Kamis (10/3/2022). Pantauan siang ini, gunung Merapi mengalami satu kali gempa Awan Panas Guguran dan 81 kali gempa guguran.

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini update status gunung api di Indonesia, Kamis (10/3/2022).

Berdasarkan laporan dalam laman resmi Magma Indonesia dari Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (KESDM), terdapat empat gunung berapi yang berstatus Level 3 Siaga.

Empat gunung tersebut adalah Gunung Merapi, Gunung Semeru, Gunung Sinabung, dan Gunung Ili Lewotolok.

Gunung Merapi mengalami erupsi pada Rabu (9/3/2022) pukul 23.23 WIB.

Erupsi ini terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 70 mm dan durasi 0 detik.

Kemudian, terjadi 11 kali awan panas guguran (APG) pada Kamis (10/3/2022) pukul 00.22, 00.54, 01.00, 01.22, 01.35, 01.59, 02.07, 02.43, 02.58, 03.00, dan 04.43 WIB, untuk periode pengamatan 00.00-06.00 WIB.

APG kembali tercatat pada Kamis (10/3/2022) pukul 7.33 WIB, yang tercatat di seismogram dengan amplitudo 55 mm dan durasi 172 detik.

Jarak luncur teramati kurang lebih dua ribu meter ke arah tenggara (Kali Gendol).

Pantauan siang ini, gunung Merapi mengalami satu kali gempa Awan Panas Guguran dan 81 kali gempa guguran.

Berikut ini update status gunung api di Indonesia, Kamis (10/3/2022) periode pengamatan 06.00-12.00 WITA/WIB:

Baca juga: Mengenal Jenis Gas Gunung Berapi: Solfatara, Hidrogen Halida, Sulfur Dioksida dan Bahayanya

1. Gunung Merapi (Level 3, Siaga)

Gunung Merapi, Kamis (10/3/2022) (magma.esdm.go.id)

Gunung Api Merapi terletak di Kab\Kota Sleman, Magelang, Boyolali, Klaten, Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah.

Posisi geografis Gunung Merapi di Latitude - 7.542°LU, Longitude 110.442°BT dan memiliki ketinggian 2968 mdpl.

Berdasarkan pengamatan visual, Gunung Merapi tertutup Kabut 0-I hingga tertutup Kabut 0-III. 

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini