TRIBUNNEWS.COM - Beberapa orang mengalami efek samping dari vaksin, yang merupakan tanda normal bahwa tubuh mereka sedang membangun perlindungan.
Mengutip cdc.gov, sejauh ini, reaksi yang dilaporkan setelah mendapatkan suntikan booster serupa dengan reaksi setelah suntikan primer dua dosis atau dosis tunggal.
Demam, sakit kepala, kelelahan, dan nyeri di tempat suntikan, adalah efek samping yang paling sering dilaporkan.
Baca juga: Pemerintah Jamin Mutu dan Kelayakan Stok Vaksin Covid-19 Sesuai Standar Internasional
Secara keseluruhan, sebagian besar efek sampingnya ringan hingga sedang.
Namun, seperti pada suntikan primer dua dosis atau dosis tunggal, efek samping yang serius jarang terjadi tetapi dapat terjadi.
Efek Samping Vaksin Covid-19
Efek samping di lengan:
- Rasa sakit;
- Kemerahan;
- Pembengkakan.
Efek samping di seluruh tubuh:
- Kelelahan;
- Sakit kepala;
- Nyeri otot;