News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Jokowi Didemonstrasi

Polisi Amankan Dua Pelaku Penganiaya Ade Armando, Empat Lainnya Masih Buron

Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Inza Maliana
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Kombes E Zulpan, memberikan keterangan kepada wartawan terkait pengungkapan publik pigur berinisial CA yang menjadi tersangka karena terlibat prostitusi online di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa (4/1/2022). (Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha)

TRIBUNNEWS.COM - Polda Metro Jaya berhasil menangkap dua pelaku kasus penganiayaan terhadap pegiat media sosial sekaligus dosen Universitas Indonesia (UI), Ade Armando.

Dikutip dari Tribunnews, terdapat enam pelaku yang berhasil diidentifikasi terkait kasus ini oleh tim gabungan Ditreskrimum dan Ditreskrimsus Polda Metro Jaya.

Saat ini, dua pelaku dikabarkan masih dalam perjalanan menuju Polda Metro Jaya.

Hal ini diungkapkan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan pada Selasa (12/4/2022).

“Polda Metro Jaya telah berhasil mengidentifikasi pelaku pemukulan dan pengeroyokan kepada Ade Armando. Ada enam orang yang teridentifikasi sebagai pelaku pemukulan dan pengeroyokan,” ujar Zulpan.

Baca juga: Sosok 4 Terduga Pelaku Pengeroyokan Ade Armando: Ada yang Dikabarkan sebagai Guru Ngaji

Baca juga: Mahfud MD Minta Pelaku Pengeroyokan Ade Armando Ditindak Tegas

Adapun, kata Zulpan, keenam pelaku itu berinisial MB, AM, AL, AP, DUH, dan K.

“Tim dari Polda Metro dan Ditkrimum serta Dirkrimsus sudah berhasil menangkap dua pelaku.”

“Saat ini masih dilakukan pemeriksaan oleh penyidik,” jelasnya.

Sementara dua pelaku yang ditangkap berinisial MB dan K.

Ade Armando di tengah kerumunan massa saat unjuk rasa di gedung DPR RI Jakarta, Senin (11/4/2022). (Capture Video)

Diberitakan Tribunnews sebelumnya, Ade Armando mengalami penganiayaan saat menghadiri demonstrasi yang terjadi di Gedung DPR/MPR, Senin (11/4/2022).

Dari rekaman video yang beredar di media sosial, tampak beberapa ibu mengerubungi Ade Armando dan memaki dosen komunikasi UI itu.

"Buzzer, buzzer, bulan puasa! Munafik, pengkhianat, penjilat! Sadar kamu, sadar, bulan puasa!" teriak ibu-ibu itu kepada Ade Armando.

Sesekali ia membalas, "Apa kamu, apa kamu?"

Beberapa orang pengunjuk rasa dan mahasiswa pun berusaha menenangkan keadaan. 

Kemdian beberapa orang di sekitar mencoba menyelamatkan Ade Armando dan menjauh dari kerumunan tersebut.

Namun di tengah jalan, massa yang tidak diketahui dari mana tersebut mulai memukuli Ade Armando.

Dalam sebuah video yang beredar, Ade Armando lebih dulu dipukul dari belakang oleh seorang pria bertopi.

Baca juga: Soal Pengeroyokan Ade Armando, UI: Prihatin dan Berharap Polisi Segera Tangani Kasus

Setelah pukulan pertama itu, beberapa orang lainnya ikut mengeroyok Ade Armando.

Sang aktivis menerima pukulan secara bertubi-bertubi dari berbagai sisi.

Tampak satu orang yang coba menghalau aksi pengeroyokan dengan memegangi Ade Armando, tapi upaya itu gagal.

Ade Armando dikeroyok hingga tersungkur ke aspal.

Bahkan, celana yang dikenakannya sampai terlepas.

Tampang para pengeroyok Ade Armando terlihat jelas dalam video berdurasi 21 detik.

Polisi yang mendengar ada keributan segera membelah kerumunan dan berusaha menyelamatkannya.

Seorang perwira polisi kemudian memberanikan diri memasuki kerumunan dan mencegah aksi main hakim sendiri itu terjadi.

Ternyata, sosok perwira polisi itu adalah Wakapolres Metro Jakarta Pusat, AKBP Setyo Koes Heryatno.

Setyo mendekati kerumunan dan segera menggendong Ade Armando untuk dibawa menjauh dari lokasi.

Namun saat Ade Armando digendong, massa tetap melempari botol dan batu ke arah pegiat media sosial itu.

Barisan polisi juga berusaha melindungi Setyo yang tengah menyelamatkan Ade Armando.

Minggir-minggir, kasih jalan, kasih jalan," tuturnya.

Ade Armando pun dievakuasi ke dalam area kompleks parlemen.

Tampak wajahnya babak belur hingga mengeluarkan darah saat dievakuasi.

Keadaan Ade Armondo Hari Ini

Rektor Universitas Indonesia Ari Kuncoro menjenguk Ade Armando di RS Siloam, Semanggi, Jakarta Selatan, Selasa (12/4/2022). (ISTIMEWA)

Kabar terakhir, Ade Armando mengalami pendarahan di otak belakang dan saat ini dirawat di RS Siloam, Jakarta Selatan.

Hal ini diungkapkan oleh sahabat Ade, Nong Darol Mahmada.

“Kondisinya itu hasil CT Scan tadi malam, itu menunjukan bang Ade pendarahan di otak belakangnya. Jadi itu memanjang, mungkin pukulannya terlalu keras dan berkali-kali, bertubi-tubi,” jelas Nong.

Saat ini, kata Nong, Ade telah dirawat di High Care Unit (HCU) dai Unit Gawat Darurat (UGD).

Nong pun mengatakan, kondisi Ade Armando sudah membaik setelah pengeroyokan yang terjadi.

Baca juga: Sambangi RS Siloam, Rektor Universitas Indonesia Ari Kuncoro Jenguk Ade Armando

Hanya saja, Nong mengatakan hal tersebut belum dapat menjadi patokan.

“Karena hasil CT itu masih terus menerus, hasilnya kan seperti itu, ada pendarahan. Intinya itu harus dipantau terus dirontgen pagi ini kepalanya untuk memastikan itu,” jelasnya.

Ia juga mengatakan, Ade Armando yang mengeluhkan sakit pada hidungnya.

Dokter THT pun, kata Nong, telah melakukan pemeriksaan terhadap hidung Ade Armando.

“Kemarin waktu diperiksa itu kalau hidung gak patah. Tapi tiba-tiba dia ngerasa kayak ada sesuatu gitu.”

“Memang harus dipantau lagi diperiksa beneran apakah ada yang serius atau enggak,” pungkasnya.

(Tribunnews.com/Yohanes Liestyo Poerwoto/Sri Juliati/Fandi Permana/Fahdi Fahlevi)

Artikel lain terkait Jokowi Didemonstrasi

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini