News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Fahmi Idris Meninggal Dunia

Sampaikan Belasungkawa, Zulkifli Hasan: Fahmi Idris Tokoh Senior yang Menginspirasi

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) yang juga merupakan Wakil Ketua MPR RI Zulkifli Hasan saat melayat jenazah Fahmi Idris di rumah duka Jalan Mampang Prapatan IV, Jakarta Selatan.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Perindustrian Kabinet Indonesia Bersatu era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Fahmi Idris bin Idris Marah Bagindo, meninggal dunia pada Minggu (22/5/2022).

Sebelum dimakamkan, sejumlah tokoh melayat jenazah di rumah duka di Jalan Mampang Prapatan IV, Jakarta Selatan.

Diantara para tokoh tersebut adalah Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) yang juga merupakan Wakil Ketua MPR RI Zulkifli Hasan.

Pria yang akrab disapa Zulhas itu mengungkapkan rasa duka cita atas kepergian ayahanda dari senator Fahira Idris tersebut.

“Beliau adalah seorang pengusaha sukses, politisi berkarakter, mentan menteri, tokoh senior yang menginspirasi kita semua karena karya dan dedikasinya. Jasa-jasa beliau Insya Allah dikenang baik oleh kita semua," ujar Zulhas. 

“Saya dan keluarga besar PAN turut berbelasungkawa. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran dan ketabahan," tambahnya.

Baca juga: Keluarga Ungkap Fahmi Idris Idap Kanker Darah Sejak 2014

Kepergian Fahmi dipastikan oleh anaknya, Fahira Idris, melalui media sosial Twitter, Fahira menyatakan ayahnya meninggal di sebuah rumah sakit.

Fahira sempat mengabarkan bahwa ayahnya memang menjalani perawatan pada Sabtu kemarin. “Wafat pukul 10.00 WIB,” cuit Fahira.

Selain Zulhas, tampak sejumlah tokoh politik yang hadir, di antaranya Mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla, tokoh senior Golkar Akbar Tanjung, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, anggota DPR RI Rahmat Gobel dan Kepala BNPT Boy Rafli Amar. 

Para tokoh yang hadir tersebut ikut menyalatkan almarhum di rumah duka dipimpin oleh KH Zulfan Zulfahmi.

Fahmi Idris dikenal sebagai politikus, pengusaha dan juga ekonom.

Fahmi pernah terpilih menjadi Anggota DPR-GR mewakili kalangan mahasiswa serta Ketua Fraksi Golkar di MPR RI. 

Karir politiknya cemerlang, hingga mendiang pernah menjadi Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi pada dua periode, yaitu pada 1998-1999 dan 2004-2005, dan Menteri Perindustrian RI 2005-2009.

Caption: Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) yang juga merupakan Wakil Ketua MPR RI Zulkifli Hasan saat melayat jenazah Fahmi Idris di rumah duka Jalan Mampang Prapatan IV, Jakarta Selatan. (Ist)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini