Menteri Kesehatan: Budi Gunadi Sadikin diganti Abdul Kadir
Menteri Kehutanan: Siti Nurbaya diganti Zulkifli Hasan
Menteri ATR: Sofyan Djalil diganti Bahlil Lahadalia
Menteri Pertanian: Syahrul Yasin Limpo diganti Moeldoko
KSP: Moeldoko diganti Hadi Tjahjanto
3. Sejumlah Tokoh Datang ke Istana
Sementara itu, dari pantauan Tribunnews.com, sejumlah tokoh telah merapat ke Istana Negara pada Rabu siang ini.
Sebut saja Zulkifli Hasan, Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, hingga Menteri PPN/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa.
Tokoh lain yang juga merapat ke Istana adalah politikus PSI, Raja Juli Antoni.
Kepada awak media, Raja Juli Antoni meminta agar masyarakat menunggu pengumuman dari Presiden.
Saat ditanya apakah pria 44 tahun itu menjadi Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang, ia memilih jawaban serupa.
"Etisnya biar Pak Presiden yang mengumumkan, ya," katanya dikutip dari siaran langsung KompasTV.
Ia mengaku dipanggil Jokowi secara mendadak pada Selasa (14/6/2022) sore dan sempat berbicara sebentar.
"Agak sedikit mendadak, jam 17.30 WIB. (Ngobrol) Singkat, padat," ujar dia.