Laporan Wartawan Tribunnews.com, Dennis Destryawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Sejumlah menteri di jajaran Kabinet Indonesia Maju mengucapkan belasungkawa atas wafatnya Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo.
"Turut berduka cita atas meninggalnya Men PANRB Tjahjo Kumolo. Sama-sama kita doakan teman saya, semoga diterima amal ibadahnya dan husnul khotimah. Amin," tulis Menteri BUMN Erick Thohir dalam keterangannya, Jumat (1/7/2022).
Baca juga: Wakil Ketua DPR RI Ikut Berduka Atas Meninggalnya Tjahjo Kumolo: Beliau Sahabat Baik
Senada, ucapan duka cita juga datang dari Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD.
"Saya sedang di atas helikopter bersama Jaksa Agung Bapak Burhanuddin ketika mendapat kabar melalui WhatsApp bahwa Pak Tjahjo Kumolo wafat," tulis Mahfud.
"Saya bersaksi bahwa Almarhum orang yang baik," ujar Mahfud.
Tjahjo Kumolo meninggal dunia pada hari ini, Jumat (1/7/2002) pukul WIB 11.10 WIB di RS Abdi Waluyo, Jakarta.
Diketahui, Tjahjo Kumolo adalah politisi senior PDIP.
Tjahjo juga pernah menjabat sebagai jajaran DPP sebagai Sekretaris Jenderal PDIP.
Baca juga: Profil Tjahjo Kumolo, Menteri PANRB yang Meninggal Dunia Hari Ini
Pada tahun 2014, Tjahjo ditunjuk oleh Presiden Jokowi sebagai menteri dalam negeri (Mendagri).
Lalu, pada pemerintahan Presiden Jokowi periode 2019-2024, Tjahjo kembali dipercaya masuk kabinet untuk menjabat sebagai Menpan-RB.