TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini fakta-fakta seorang warga Jawa Tengah suspek monkeypox atau cacar monyet.
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah menetapkan monkeypox sebagai darurat global.
Penyakit ini telah ditemukan di 75 negara, dengan total kasus yang dilaporkan sebanyak 16 ribu lebih.
Juru Bicara Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Mohammad Syahril, menyampaikan satu warga Jawa Tengah berusia 55 tahun suspek cacar monyet.
Warga tersebut bukanlah pelaku perjalanan luar negeri (PPLN).
"Seorang laki-laki, 55 tahun suspek monkeypox, bukan PPLN," ujar Syahril saat dikonfirmasi wartawan, Rabu (3/8/2022), dilansir Tribunnews.com.
Lakukan Isolasi di Rumah Sakit
Syahril mengatakan, pria tersebut sedang menjalani isolasi di fasilitas kesehatan setempat.
Hal itu guna pemeriksaan lebih lanjut apakah benar kasus cacar monyet atau bukan.
Adapun pendeteksian akan dilakukan melalui pemeriksaan dengan metode polymerase chain reaction (PCR).
"Saat ini dirawat isolasi di rumah sakit swasta untuk perawatan dan pemeriksaan lanjut. Memastikan cacar monyet atau bukan," ungkapnya.
"Akan dilakukan pemeriksaan lab PCR untuk memastikannya."
"Bisa saja hanya cacar biasa atau penyakit lain bukan monkeypox," terang Syahril.
Baca juga: Warga Jawa Tengah Dinyatakan Suspek Monkeypox, Kenali Gejala dan Cara Pencegahan Cacar Monyet
Dalam Pemeriksaan Lanjutan