TRIBUNNEWS.COM - Berikut mengenal peringatan Hari Anjing Internasional yang jatuh pada Jumat (26/8/2022)
Hari Anjing Internasional diperingati setiap tanggal 26 Agustus.
Peringatan Hari Anjing Internasional bertujuan untuk mendorong masyarakat untuk mengenali jumlah anjing yang perlu diselamatkan setiap tahun.
Dikutip dari laman nationaldogday.com, peringatan Hari Anjing Internasional awal mula diperingati pada 26 Agustus 2004 oleh Colleen Paige.
Ia adalah seorang ahli gaya hidup hewan peliharaan keluarga dan pendukung penyelamatan hewan, konservasionis, pelatih serta penulis anjing.
Collen juga merupakan pendiri beberapa hari besar di antaranya Hari Kucing, Hari Anjing, dan Hari Satwa LIar.
Baca juga: Rumah Jagal Anjing di Surabaya Digerebek, Penjagal Kepergok Tengah Mengolah Dagingnya untuk Dijual
Tujuannya adalah untuk memberikan perhatian pada penderitaan hewan di seluruh dunia dan mendorong adopsi.
Tanggal 26 Agustus dipilih Collen menjadi Hari Anjing, karena ini adalah tanggal keluarganya mengadopsi anjing pertamanya bernama "Sheltie" dari penampungan hewan lokal, ketika ia berusia 10 tahun.
Tujuan Hari Anjing Internasional
Peringatan ini bertujuan merayakan semua anjing, ras campuran dan murni.
Misinya adalah menyadarkan masyarakat mengenali anjing yang perlu diselamatkan setiap tahunnya.
Sebab anjing tanpa pamrih setiap hari menyelamatkan nyawa, membuat kita tetap aman dan membawa kenyamanan.
Anjing mempertaruhkan nyawanya untuk kehidupan manusia yang lebih aman.
Hal itu terlihat dari usaha anjing dalam mendeteksi bom, obat-obatan terlarang, menarik korban tragedi dari reruntuhan, hingga mendeteksi kanker dan kejang pada manusia.