TRIBUNNEWS.COM - Hari Pelajar Internasional diperingati tanggal 17 November setiap tahunnya.
Pada tahun ini, peringatan Hari Pelajar Internasional jatuh pada besok, Kamis (17/11/2022).
Hari Pelajar Internasional diperingati untuk mengenang keberanian para aktivis mahasiswa selama penyerbuan Nazi di Universitas Charles, Praha tahun 1939.
Selain itu, dikutip dari pa-tulungagung.go.id peringatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran publik untuk melindungi hak-hak kaum muda dan mendukung mereka untuk mendapatkan pendidikan yang layak.
Lantas, bagaimana sejarah Hari Pelajar Internasional?
Baca juga: 25 Link Twibbon Hari Toleransi Internasional 2022, Cocok Dipakai dan Dibagikan di Media Sosial
Sejarah Hari Pelajar Internasional
Dilansir National Today, semua bermula ketika Adolf Hitler berkuasa pada tahun 1933.
Reich Ketiga mempertaruhkan klaim agresif atas wilayah di luar perbatasan Jerman.
Nazi pertama kali menganeksasi Austria pada tahun 1938, negara asal Hitler.
Selanjutnya, mereka memaksa Cekoslowakia menyerahkan sebagian wilayahnya.
Jerman menduduki wilayah Ceko, dan memaksa Slovakia terpecah menjadi negara satelit.
Pada tahun 1939, mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Charles di Praha mengadakan demonstrasi untuk memperingati pembentukan Republik Cekoslowakia yang merdeka.
Namun, Nazi secara brutal menindas pertemuan tersebut, yang mengakibatkan kematian siswa Jan Opletal.
Ribuan siswa pun muncul di prosesi pemakamannya, sebuah peristiwa yang berubah menjadi demonstrasi anti-Nazi.