TRIBUNNEWS.COM - Pendaftaran Seleksi Mandiri Universitas Sebelas Maret (UNS) telah dibuka pada 23 Mei 2023.
Seleksi Mandiri di UNS terdiri dari 4 jalur, berikut adalah perbedaannya:
1. SM UNS - SMJKM
Seleksi Mandiri Jalur Kepemimpinan Muda (SMJKM) bertujuan menjaring calon mahasiswa lulusan SMA/MA/SMK atau sederajat paling lama tiga tahun terakhir yang pernah mengemban tugas sebagai Ketua Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) minimal satu periode.
2. SM UNS - SMJD
Seleksi Mandiri Jalur Disabilitas (SMJD) diperuntukkan bagi calon mahasiswa disabilitas lulusan SMA/MA/SMK/SMALB atau yang sederajat paling lama tiga tahun terakhir dan memiliki kemampuan akademik yang memungkinkan untuk menyelesaikan pendidikan tinggi.
Baca juga: Daya Tampung Seleksi Mandiri UNS 2023: D3, D4 dan S1
3. SM UNS - SMJK
Seleksi Mandiri Jalur Kemitraan (SMJK) diperuntukkan bagi lulusan SMA/MA/SMK atau yang sederajat paling lama tiga tahun terakhir yang memenuhi persyaratan yang ditentukan UNS dan merupakan rekomendasi dari instansi mitra (perusahaan/pemerintah daerah/institusi pemerintah) yang mempunyai Perjanjian Kerja Sama (PKS) tentang Seleksi Mandiri Jalur Kemitraan antara instansi pengusul (mitra) dengan UNS yang masih berlaku.
4. SM UNS - SMJP
Seleksi Mandiri Jalur Prestasi (SMJP) bertujuan untuk menjaring calon mahasiswa lulusan SMA/MA/SMK atau sederajat paling lama tiga tahun terakhir yang memiliki prestasi, baik akademik maupun non akademik (bidang penalaran, minat/bakat, keagamaan, dan lainnya)
Pendaftaran Seleksi Mandiri Jalur Prestasi Program Sarjana UNS dilakukan secara online melalui laman https://spmb.uns.ac.id.
Nantinya, setiap pendaftar diberikan kesempatan untuk memilih maksimal dua program studi.
Baca juga: Seleksi Mandiri UNS Jalur Prestasi 2023: Jadwal, Biaya, Syarat, hingga Ketentuan Umum dan Khusus
Jadwal Seleksi Mandiri UNS Jalur Prestasi
- Pendaftaran Online: 23 Mei – 10 Juni 2023
- Pembayaran Biaya Pendaftaran: 23 Mei – 10 Juni 2023
- Cetak Kartu Peserta: 23 Mei – 10 Juni 2023
- Pengumuman Hasil Seleksi: 22 Juni 2023
Ketentuan Umum SM UNS - SMJP
1. Warga Negara Indonesia.
2. Lulusan SMA/MA/SMK/SMALB atau yang sederajat paling lama 3 (tiga) tahun terakhir.
3. Memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses studi.
4. Mendaftarkan diri sebagai peserta Seleksi Mandiri UNS tahun 2023.
Baca juga: Seleksi Mandiri Masuk PTN Wilayah Barat Dibuka, Berikut Rincian 25 Kampus yang Bisa Dipilih
Persyaratan SM UNS - SMJP
1. Rapor asli dari sekolah
- Bagi siswa kelas reguler, mulai semester 1 (satu) sampai dengan semester 5 (lima);
- Bagi siswa kelas akselerasi, mulai semester 1 (satu) sampai dengan semester 4 (empat).
2. Memiliki prestasi non akademik (wajib), antara lain:
- Sertifikat prestasi kejuaraan bidang penalaran, minat/bakat, keagamaan, dan lainnya pada tingkat nasional/Internasional sebagai juara 1, 2, atau 3 yang diperoleh selama masa studi di SMA/SMK/MA atau;
- Sertifikat Hafidzul Al-Qur’an (30 Juz) atau hafalan Al-Kitab yang diperoleh selama masa studi di SMA/SMK/MA disertai surat keterangan (template di sini). Sertifikat dan surat keterangan dijadikan dalam satu file pdf.
(Tribunnews.com, Widya)