TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anas Urbaningrum akan berpidato pasca ditetapkan sebagai Ketua Umum Partai Kebangkitan Nusantara (PKN).
Pidato Ketua Umum Baru PKN ini rencananya akan dilakukan di Monumen Nasional (Monas), Sabtu (15/7/2023) pagi.
Anas Urbaningrum sebelumnya terpilih sebagai Ketua Umum Pimpinan Pusat Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) periode 2023-2028 menggantikan Gede Pasek Suardika.
Anas terpilih dalam Munaslub PKN di Hotel Grand Sahid, Jakarta, Jumat (14/7/2023) malam.
Baca juga: Pagi Ini Anas Urbaningrum Pidato di Monas Usai Resmi Jadi Ketua Umum Partai Kebangkitan Nusantara
"Pagi ya jam 08.30 WIB di Monas. Tidak ada persiapan khusus pokoknya mengalir biasa saja, kan bukan hal yang luar biasa, karena itu seperti selama ini, mengalir biasa saja," kata Anas Urbaningrum kepada awak media di Hotel Grand Sahid, Jakarta, Jumat (14/7/2023) malam.
Lalu apa yang akan disampaikan Anas dalam pidatonya nanti?
Ketua Umum PKN itu berjanji akan menyampaikan hal-hal penting terkait pidatonya di Monas.
"Prinsipnya kami jamin pesan-pesannya adalah pesan tentang nilai-nilai yang penting bagi Indonesia ke depan," ujarnya.
Diketahui, Anas Urbaningrum resmi terpilih sebagai Ketua Umum Pimpinan Pusat PKN periode 2023-2028.
Terpilihnya Anas sebagai Ketua Umum pengganti Gede Pasek Suardika ini terjadi dalam Munaslub PKN di Hotel Grand Sahid, Jakarta, Jumat (14/7/2023) malam.
Pimpinan sidang pleno Munaslub pun membacakan keputusan partai terkait pengangkatan Anas Urbaningrum sebagai Ketua Umum PKN.
"Memutuskan dan menetapkan, keputusan Munaslub PKN, ketentuan dan peralihan Ketua Umum PKN," ucap pimpinan sidang.
Baca juga: Gede Pasek: Selesai Jadi Ketua Umum PKN, Saya Abdikan Diri Percepat Pemulihan Nama Anas Urbaningrum
"Munaslub telah memilih dan mentetapkan Anas Urbaningrum sebagai Ketua Umum Partai Kebangkitan Nusantara periode 2023-2028," sambung pimpinan sidang yang langsung disambut tepuk tangan meriah peserta Munaslub.
Keriuhan tepuk tangan pun menggema seisi ruang Munaslub tersebut.