News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Penerimaan Mahasiswa Baru

Pendaftaran Beasiswa BCA 2025 Dibuka, Ini Syarat Daftar Kuliah Gratis untuk Lulusan SMA/SMK

Penulis: Muhammad Alvian Fakka
Editor: Febri Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Beasiswa BCA 2025 kuliah gratis untuk lulusan SMA/SMK - Pendaftaran Beasiswa BCA 2025 kuliah gratis untuk lulusan SMA/SMK dibuka, simak syarat, cara daftar, manfaat, tahapan seleksi dan program studinya.

TRIBUNNEWS.COM - Pendaftaran Beasiswa BCA 2025 kuliah gratis untuk lulusan SMA/SMK dibuka. Simak syarat, cara daftar, manfaat, tahapan seleksi dan program studinya (prodi).

Bank Central Asia (BCA) membuka pendaftaran beasiswa pendidikan program bisnis dan perbankan serta program pendidikan teknik informatika tahun ajaran 2025.

Beasiswa BCA 2025 ditunjukan kepada para siswa lulusan SMA/SMK sederajat yang berprestasi.

Bagi siswa penerima Beasiswa BCA 2025, maka akan mendapat berbagai manfaat keuntungan, seperti pendidikan selama 2,5 tahun hingga uang saku bulanan.

Mereka yang memenuhi syarat untuk menerima Beasiswa BCA 2025 juga akan berkesempatan magang dan mendapat penawaran kerja di BCA.

Oleh karena itu, siswa yang mendaftar wajib menyimak syarat daftar Beasiswa BCA 2025, sebab setiap prodi memiliki ketentuan yang berbeda.

Berikut penjelasan tentang program Beasiswa BCA 2025, mulai syarat, hingga manfaatnya mengutip dari laman resminya.

Prodi Kuliah Beasiswa BCA 2025

1. Program Pendidikan Teknik Informatika (PPTI) Beasiswa BCA

Program PPTI ditujukan bagi lulusan SMA dari jurusan IPA/SMK dari jurusan yang berkaitan dengan teknik informatika yang berprestasi dan memiliki minat di bidang Teknik Informatika.

Masa perkuliahan PPTI akan berlangsung selama 30 bulan.

Selain kegiatan belajar yang dilakukan di kelas, peserta juga wajib mengikuti program on the job training di unit kerja BCA.

Baca juga: Pendaftaran Beasiswa Djarum Plus 2024 Dibuka, Ini Syarat, Cara Daftar, Besaran Dana dan Kampus Mitra

Mahasiswa PPTI akan mendapatkan pembekalan soft skill, seperti kepemimpinan, kerja tim, pembentukan karakter dan perencanaan keuangan.

Program ini tidak memiliki ikatan dinas. Namun, setelah lulus program para peserta akan berkesempatan mendapatkan penawaran kerja di BCA.

2. Program Pendidikan Bisnis dan Perbankan (PPBP) Beasiswa BCA

Program PPBP ditujukan bagi lulusan SMA / SMK yang berprestasi dari seluruh jurusan dan memiliki minat di bidang Bisnis dan Perbankan.

Perkuliahan PPBP akan berlangsung selama 30 bulan.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini