News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tampil Bugar saat Kunjungi Istana, Prabowo Pamer Jurus Silat Hingga Lari Kecil

Editor: Muhammad Zulfikar
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menteri Pertahanan RI sekaligus presiden terpilih 2024-2029, Prabowo Subianto memperagakan gerakan silat di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada Senin (8/7/2024).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Pertahanan RI sekaligus presiden terpilih 2024-2029, Prabowo Subianto memperagakan gerakan silat di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada Senin (8/7/2024).

Tak hanya silat, Prabowo juga lari kecil di hadapan wartawan usai ditanya mengenai kondisi kesehatannya pasca operasi cidera kaki.

Prabowo tampak bugar saat memperagakan adegan silat tersebut.

Baca juga: Prabowo Dorong BPK Lebih Ketat Awasi Penggunaan APBN

Kaca mata dan peci hitam seolah membuat Ketua Umum Gerindra itu tampak semakin gagah.

"Sehat-sehat, Pak?" tanya beberapa jurnalis bersahutan. Prabowo menjawab pertanyaan tersebut dengan mengacungkan dua jempol.

Kehadiran Prabowo di Istana Negara merupakan kali ketiga ia tampil bugar di hadapan publik pascaopersi di Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara (RSPPN) Panglima Besar Soedirman, Jakarta.

Baca juga: Said Iqbal Harap Presiden Terpilih Prabowo Subianto Keluarkan Perppu Cabut Omnibus Law Cipta Kerja

Sebelum muncul di Istana Negara, Prabowo sudah kembali menjalani aktivitasnya dengan menghadiri HUT ke-78 Bhayangkara di Monumen Nasional (Monas) pada 1 Juli 2024.

Setelah itu, ia juga menyapa publik lewat peluncuran jersey tim Indonesia untuk Olimpiade Paris 2024. Peresmian jersey yang didesain oleh desainer Indonesia, Didit Hediprasetyo itu digelar di Jakarta pada 5 Juli 2024.

Pada 30 Juni 2024 lalu, Prabowo Subianto lewat instagram pribadinya membagikan momen dijenguk Presiden Jokowi usal menjalankan operasi.

"Terima kasih kepada Presiden RI @jokowi yang sudah memberikan dukungan moril dan doa," tutur Prabowo.

Dalam unggahan tersebut, Prabowo menjelaskan tindakan medis dilakukan demi bangsa dan negara, meski harus mempertaruhkan nyawa.

Baca juga: Posisinya Akan Digantikan Prabowo, Jokowi Minta Dukungan BPK Agar Masa Transisi Berjalan Baik

"Saya sadar dan paham bahwa tindakan medis yang saya jalani penuh dengan risiko dan pertaruhan nyawa, saya yakinkan diri bahwa semua ini untuk Negara dan Bangsa," jelas Prabowo.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini