News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilkada Serentak 2024

VIDEO Airlangga Tegaskan Golkar dan Gerindra Sepakat Dedi Mulyadi Maju di Jabar: RK ke Jakarta?

Penulis: Rizki Sandi Saputra
Editor: Srihandriatmo Malau
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi kini didukung menjadi calon gubernur (cagub) Jawa Barat oleh Partai Golkar di Pilkada 2024.

Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto menyatakan Golkar sudah melakukan pertemuan dengan Partai Gerindra terkait Pilkada Jawa Barat 2024.

Pertemuan dilakukan di Jawa Barat bersama pengurus DPD Golkar dan DPD Gerindra Jawa Barat.

Tak hanya dengan kedua pihak DPD Partai, Airlangga juga menegaskan pertemuan itu dihadiri kader Gerindra Dedi Mulyadi.

Dalam pertemuan tersebut nama Dedi Mulyadi didorong menjadi calon gubernur Jawa Barat di Pilkada 2024.

Dia juga menegaskan kalau pembicaraan dengan Dedi Mulyadi, sudah sampai tahap keputusan mendukung di Jawa Barat.

Lantas bagaimana dengan Ridwan Kamil (RK) yang sebelumnya sudah mengantongi rekomendasi dari Partai Golkar untuk maju di Pilkada Jabar 2024?

Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP Partai Golkar Lodewijk F. Paulus menyatakan terbuka kemungkinan Ridwan Kamil akan maju di Pilkada Jakarta 2024.

Bahkan kata Wakil Ketua DPR RI itu, slogan Ridwan Kamil on the way 'otw' Jakarta yang pernah mencuat beberapa waktu lalu, akan benar terjadi.

Sementara perihal dengan pengumuman kapan Ridwan Kamil akan diusung di Pilkada Jakarta, Lodewijk menyebut dalam waktu dekat.

Dirinya memastikan kalau sebelum pendaftaran ke KPU RI pada 27 Agustus sudah ada kepastian dan pengumuman tersebut.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini