Hal itu untuk kepentingan daerah maupun kepentingan bangsa sekalipun.
"Kami berempat ketemu beliau kenapa, karena kita harus bersatu untuk kepentingan daerah, kepentingan bangsa, kita harus bersatu, kita harus kuat," ujar dia.
Pertemuan itu, kata Sultan juga memiliki modal dan keunggulan dari segi manapun termasuk kekompakan antar pejabat negara.
Saat ditanyakan terkait dengan kapan waktu pertemuan tersebut, Sultan menyatakan, pertemuan itu kemungkinan terjadi dalam waktu dekat.
"Karena negara sebesar kita modal atau keunggulan kita itu di mana, di kemajemukan dan kekompakan kita. Mudah-mudahan dalam waktu dekat," tandas dia.
Sebelumnya, Sultan Bachtiar Najamudin resmi menjabat sebagai Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI periode 2024-2029.
Sultan unggul jauh dibandingkan rivalnya yang juga petahana, La Nyalla Mahmud Mattalitti.
Konten ini disempurnakan menggunakan Kecerdasan Buatan (AI).