News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pengamat Beri Catatan Positif Rangkaian Kunjungan Kerja Presiden Prabowo ke Luar Negeri

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Presiden RI Prabowo Subianto akan memakai Mercedez Benz Maybach S 560 selama pelaksanaan KTT APEC 2024 di Lima, Peru. (Igman Ibrahim/Tribunnews.com)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengamat politik dari Universitas Al Azhar Indonesia Ujang Komarudin menilai rangkaian kunjungan kerja Presiden RI Prabowo Subianto ke luar negeri membangkitkan rasa bangga rakyat Indonesia.

Menurut dia, rangkaian kunjungan kerja ini dilihat dengan antusiasme masyarakat terhadap kegiatan demi kegiatan Prabowo selama lawatan.

“Jadi, kalau kita menganalisa dan mengamati apa yang dilakukan oleh Pak Prabowo sebagai Presiden RI ke 8 itu membuat decak kagum bagi seluruh rakyat Indonesia bagaimana beliau punya pengalaman, punya hubungan baik dengan banyak negara, banyak tokoh dunia,” tuturnya kepada wartawan di Jakarta, Kamis (14/11/2024).

Di luar negeri sendiri, masyarakat Indonesia di Tiongkok menyambut kehadiran Prabowo dengan semangat dan riang gembira.

Bahkan, mereka rela menunggu dan mempersiapkan kedatangan Prabowo berjam-jam lamanya. Hal serupa juga terjadi ketika Prabowo tiba di AS untuk melanjutkan kunjungan kerjanya.

Dia menilai Prabowo mempunyai kecerdasan, punya banyak pengetahuan dan juga sangat humble.

"Itu kesaksian-kesaksian juga yang diberikan warga Indonesia yang ada di Amerika ketika bertemu dengan Pak Prabowo dan saya melihat bahwa apa yang dilakukan oleh Pak Prabowo itu membangkitkan rasa kebanggaan bagi rakyat Indonesia,” ujarnya.

Ke depan, kata dia masyarakat Indonesia akan menyaksikan bagaimana kepemimpinan Prabowo dengan sifatnya terbuka, komunikatif aspiratif dan kepemimpinan yang bisa menjadi kebanggaan bagi seluruh rakyat indonesia.

Prabowo dikawal Heli

Presiden Republik Indonesia (RI), Prabowo Subianto dikawal helikopter dari bandara internasional Jorge Chavez, Peru menuju hotel tempatnya menginap di kawasan Pusat Bisnis Royal San Isidro, Lima, Peru, Rabu (13/11/2024) waktu Peru.

Setibanya di Peru, Prabowo langsung menumpangi Mercedez Benz Maybach S 560 selama KTT APEC 2024. 

Mobil yang ditumpangi tersebut berwarna hitam dengan pelat Indonesia. 

Menariknya, rombongan Prabowo mendapatkan pengawalan ketat dari pemerintah Peru. 

Eks Danjen Kopassus itu mendapatkan pengawalan mobil dan motor pengawalan saat menuju hotelnya.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini