News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

OTT KPK di Bengkulu

Profil Rohidin Mersyah, Calon Gubernur Petahana Bengkulu yang Terseret OTT KPK

Editor: Adi Suhendi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Calon Gubernur Petahana Bengkulu Rohidin Mersyah.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Berikut profil Rohidin Mersyah, Calon Gubernur Petahana Bengkulu yang turut diperiksa buntut Operasi Tangkap Tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Sabtu (23/11/2024).

Rohidin Meryasah turut diperiksa KPK di Polresta Bengkulu terkait OTT pejabat Pemprov Bengkulu, Sabtu (23/11/2024) malam.

Rohidin Mersyah tiba di Polresta Bengkulu sekitar pukul 23.30 WIB. 

Setibanya di Polresta Bengkulu, Rohidin Mersyah langsung dibawa ke ruang pemeriksaan.

Hal ini dibenarkan Kapolresta Bengkulu, Kombes Pol Deddy Nata. 

"Iya benar, Pak Rohidin," ujarnya.

Baca juga: Buntut OTT KPK di Bengkulu, Massa Pendukung Rohidin Mersyah Demo di Depan Polresta

Pemeriksaan Rohidin Mersyah seiring dengan OTT KPK terhadap 7 pejabat di Bengkulu.

Profil Rohidin Meryasah

Rohidin Meryasah merupakan pria kelahiran 9 Januari 1970 di Gelumbang, Kota Manna, Bengkulu Selatan, Bengkulu.

Ia diketahui menjabat sebagai Ketua DPD I Partai Golkar Bengkulu sejak 2017.

Sebelum terjun ke dunia politik Rohidin Meryasah dikenal aktif di berbagai organisasi sekolah dan kemahasiswaan.

Ia tercatat pernah menjadi Ketua Senat Fakultas Kedokteran Hewan UGM (1993–1994), Ketua Bidang Diklat HMI Cabang Yogyakarta (1994–1995), dan Ketua Umum Ikatan Pelajar dan Mahasiswa Provinsi Bengkulu Yogyakarta (1994–1995).

Baca juga: 7 Pejabat di Bengkulu Terjaring OTT KPK, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah Turut Diperiksa

Diketahui ia mengenyam pendidikan dasar hingga menegah atas di kampung halamannya, Kota Manna, Bengkulu.

Setelah menamatkan pendidikan SMA, ia melanjutkan ke perguruan tinggi S1 Kedokteran Hewan UGM dan lulus tahun 1994.

Kemudian, ia mengambil S2 Manajemen Agribisnis di IPB dan lulus tahun 2002 dan S3 Pengelolaan SDA & Lingkungan di IPB lulus tahun 2005.

Ia tercatat pernah bekerja menjadi Veterinary Advisor PT Univetama Dinamika Jakarta, tahun 1996 dan Manager Produksi dan Kesehatan Ternak CV OVA (Perusahaan Perternakan Ayam) Bengkulu, tahun 1997.

Ia kemudian berkarir di Pemerintah Kabupaten Bengkulu Selatan.

Sejumlah jabatan penting pernah diembannya selama berkarir di pemerintahan di antaranya Kepala Poskeswan Kabupaten Bengkulu Selatan (1998), Kasubag Prog Kerja Bagian Pembangunan Bengkulu Selatan (2006), Kabid Perencanaan Ekonomi Bappeda Bengkulu Selatan (2008), dan Kabid Perencanaan Fisik Prasarana Bengkulu Selatan (2009).

Setelahnya, ia pun mengikuti Pilkada dan terpilih menjadi Wakil Bupati Bengkulu Selatan (2010–2015).

Selanjutnya ia menjadi Wakil Gubernur Bengkulu (2016–2017) dan Pelaksana Tugas Gubernur Bengkulu (2017–2018)

Kemudian ia pun terpilih menjadi Gubernur Bengkulu periode 2018–2021 dan Gubernur Bengkulu 2021–2024.

Pada Pilkada 2024, ia kembali mencalonkan menjadi Gubernur Bengkulu.

Pada Pilkada Bengkulu 2024 ini Rohidin berpasangan dengan Meriani sebagai paslon nomor urut 2.

Selain berkarir di dunia politik, ia pun tercatat menjadi Dosen Pascasarjana Pengelolaan Sumberdaya Alam dan Lingkungan Uiversitas Bengkulu dan Dosen Pascasarjana Magister Manajemen Agribisnis Universitas Bengkulu. (Tribunnews.com/ tribunbengkulu.com/ Beta Misutra)

Sebagian dari artikel ini telah tayang di Tribunbengkulu.com dengan judul Calon Gubernur Bengkulu Petahana Rohidin Mersyah Diperiksa KPK di Polresta Bengkulu

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini