TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Akun media sosial pendakwah Gus Miftah diserbu ribuan netizen setelah beredar video viral Gus Miftah memaki pedagang es teh keliling di acara pengajian di Magelang, Jawa Tengah, dengan kata-kata 'goblok' hingga dua kali.
Postingan terbaru akun @gusmiftah di Instagram yang mencoba menampilkan video Gus Miftah t tengah memborong jajanan para pedagang di pengajiannya pasca viral video kontroversial tersebut, y yang diposting Selasa, 2 Desember 2024 kemarin diserbu ribuan komentar netizen.
Hingga per malam ini, Rabu, 3 Desember 2024, postingan video tersebut sudah dikomentari 161 ribu netizen.
Umumnya mereka mengekspresikan sikap kecewa, gusar dan marah ke Gus Miftah atas kata-kata 'goblok' yang dia lontarkan ke pedagang es teh di acara pengajiannya di Magelang.
Tak hanya itu, video yang menampilkan Gus Miftah mempermalukan pedagang es teh keliling tersebut dengan kata-kata 'goblok' juga viral dan direpost oleh banyak akun media sosial kawasan di Instagram sejak pagi tadi hingga malam ini, Rabu, 3 Desember 2024.
Kata-kata 'goblok' yang diarahkan ke pedagang es teh keliling tersebut diucapkan Gus Miftah saat berdialog dengan audiens di acara pengajian bertajuk Magelang Bersholawat yang diadakan pada Rabu pekan lalu (20/11/2024).
Saat itu Gus Miftah berinteraksi dengan jamaahnya di acara pengajian itu. Mereka meminta Gus Miftah agar memborong dagangan seorang penjual es teh keliling. Namun jawaban dari Gus Miftah
sungguh tak terduga.
Kemudian terjadilah dialog antara pendiri dan pengasuh Pondok Pesantren Ora Aji di Tudan, Purwomartani, Kalasan, Sleman, tersebut dengan sang pedagang es teh yang belakangan diketahui bernama Pak Sun tersebut.
Gus Miftah menanyakan, apakah es teh yang dijual pedagang tersebut masih banyak. Pedagang es teh itu kemudian menjawab masih banyak.
Bukannya lantas membeli es teh dagangnnya seperti yang diminta banyak jemaah, Gus Miftah kemudian melontarkan kata-kata 'goblok' dan menyuruh pedagang tersebut berkeliling lagi menjual es tehnya ke para jemaah peserta pengajian.
Pedagang es teh tersebut tampak tertegun campur malu dengan tetap memegang nampan besar di atas kepalanya yang menopang beberapa gelas es teh dan air mineral botol yang memang masih banyak belum terjual.
Baca juga: Candaan Gus Miftah Dituding Olok-olok Pedagang Es, Gus Yusuf Chudlori Cerita Peristiwa Sebenarnya
Berikut percakapan Gus Miftah dengan pedagang es teh Pak Pun dalam bahasa Jawa seperti dalam rekaman video tersebut:
"Es mu ijek okeh ra? masih? yo didol, goblok,"
Gus Miftah kemudian tertawa diikuti tawa yang kuat seorang pria yang duduk di kiri Gus Miftah yang belakangan diketahui bernama Gus Yusuf, serta pria muda di sebelah kiri Gus Miftah.
Beberapa pria yang duduk di baris belakang Gus Miftah di pengajian malam itu juga ikut tertawa.
Ekspresi Pak Sun terlihat sangat lelah mendengar lelucon Gus Miftah tersebut, namun dia sempat tersenyum.
Netizen Datangi Kediaman Pak Sun Pedagang Es Teh
Pasca video pengajian yang viral tersebut, sejumlah masyarakat mendatangi kediaman Pak Sun di Dusun Gesari, Desa Banyusari, Graham, Magelang.
Kepada para tamunya, Pak Sun menyampaikan sejumlah uneg-unegnya.
Netizen ada yang menitipkan uang beberapa ratus ribu rupiah untuk Pak Sun. Komunitas netizen Sayaphati yang juga menyambangi kediaman Pak Sun menjanjikan tempat usaha untuk Pak Sun agar dia tak perlu repot lagi berdagang es teh dengan cara berkeliling.
Dalam video dialog dengan Pak Sun tersebut, disebutkan ada dugaan intimidasi oleh pihak tertentu kepda kepala dusun.
Gus Yusuf Beri Klarifikasi: Itu Spontan
Gus Yusuf memberikan klarifikasi video viral makian 'goblok' Gus Miftah ke pedagang es teh melalui postingannya di Instagram, Rabu malam, 3 Desember 2024.
Menurut dia, pernyataan Gus Miftah tersebut bersifat spontan dan tidak ada maksud menghina.
"Itu ketepatan saya di samping beliau hadir di majelisnya. Saya waktu itu melihat spontan sebgai bagian komunikasi Gus Miftah dengan bakul, dengan jamaah.
"Toh Gus Miftah sering memborong, nglarisi jajanan-jajanan punya jamaahnya. Jadi itu wajar-wajar saja."
"Jadi itu ya wajar-wajar saja."
"Jadi jangan dilihat sepotong-sepotong videonya."
Bukan pendakwah biasa, Gus Miftah saat ini sudah diangkat pemerintahan Presiden Prabowo Subianto sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan.
Gus Miftah sudah dilantik untuk menduduki jabatan tersebut berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 76/M tahun 2024 tentang Pengangkatan Utusan Khusus Presiden RI tahun 2024-2029, yang ditetapkan di Jakarta 21 Oktober 2024.