Berkat kerja keras dan prestasinya, ia mendapat promosi jabatan menjadi Komando Brigade Infanteri Para Raider 3/Tribudi Sakti/Kostrad tahun 2016 hingga 2017.
Brigjen TNI Riksani Gumay kemudian dipercaya menjadi Komandan Brigade Infanteri Para Raider 17/Kujang 1/Kostrad periode 2017 hingga 2019.
Setelah itu, ia ditunjuk menjadi Perwira Menengah Denma Mabesad dan Komandan Resimen Induk Daerah Militer XVII/Cendrawasih pada 2020 hingga 2021.
Pria kelahiran Jakarta itu kembali mengemban tugas baru menjadi Aspers Kasdam XII/Tanjungpura dan Paban I/Renspers TNI tahun 2023.
Brigjen TNI Riksani Gumay lalu dipercaya menjadi Kepala Sekretariat Umum TNI sejak 2023, sebelum akhirnya ditugaskan oleh Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto menjadi Kapoksahli Kogabwilhan I per tanggal 3 Januari 2025.
Baca juga: Mutasi TNI: Jenderal-jenderal Dekat Jokowi Ini Mulai Tergeser, Ada yang Dipindah Jadi Dosen
Berikut riwayat perjalanan karier Brigjen TNI Riksani Gumay:
- Pasilat Sat Sops Divif 2/Kostrad
- Kasi 3 Brigif Linud 18/Trisula/2/Kostrad (2005-2007)
- Kasi 2 Brigif Linud 18/Trisula/2/Kostrad (2007-2009).
- Wadanyonif Linud 502/Ujwala Yudha/18/2/Kostrad (2009-2011).
- Kasi Binkar Spers Divisi 2/Kostrad (2011-2012).
- Danyon Taruna Madya Resimen Taruna Akmil (2012-2013).
- Danyonif Linud 502/ Ujwala Yudha/18/2/Kostrad (2013-2014).
- Dandim 0818/Kabupaten Malang (2014-2016).
- Kasbrigif Para Raider 3/Tribudi Sakti/Kostrad (2016-2017).
- Danbrigif Para Raider 17/Kujang 1/Kostrad (2017-2019).
- Pamen Denma Mabesad (2019-2020).
- Wadanrindam XVII/Cendrawasih (2020-2021).
- Aspers Kasdam XII/Tanjungpura (2021-2023).
- Paban I/Renspers TNI (2023)
- Kasetum TNI (2023-Sekarang).
(Tribunnews.com/David Adi)