Beranjak ke bagian kaki-kaki, suspensi depan menggunakan coil spring struts di depan sementara bagian belakang mendapat double wishbones dan rem berventilasi di sekelilingnya.
Sementara itu, Toyota telah menempatkan penekanan khusus pada keselamatan tabrakan dan keamanan baterai di bZ4X.
Untuk keamanan tabrakan, bZ4X mendapatkan struktur respons tabrakan omni-directional untuk melindungi penumpang, baterai, dan kendaraan lain yang terlibat dalam tabrakan.
Bicara soal tenaga listrik, selain memberi daya pada kendaraan itu sendiri, bZ4X memiliki fungsi catu daya eksternal DC untuk menyediakan listrik keluaran tinggi untuk aktivitas di luar ruangan, serta ke rumah dan peralatannya jika terjadi bencana alam dan keadaan darurat.
Fitur ini juga dapat digunakan secara terbalik dengan rumah yang memiliki pembangkit listrik tenaga surya, di mana kelebihan listrik tenaga surya di siang hari dapat digunakan untuk mengisi ulang bZ4X.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Toyota Resmi Hadirkan SUV Listrik bZ4x, Siap Mengaspal 2022"