News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

WhatsApp Tengah Lakukan Uji Coba Fitur Terbaru, Pengguna Bisa Beli dan Kirim Uang Kripto

Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Wahyu Gilang Putranto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Logo WhatsApp - WhatsApp sedang mengembangkan dan melakukan uji coba untuk fitur terbarunya yaitu pembelian dan pengiriman uang kripto pada aplikasinya.

TRIBUNNEWS.COM - Aplikasi layanan pesan singkat, WhatsApp sedang melakukan uji coba fitur terbaru yaitu pengguna dapat membeli dan mengirim uang berjenis kripto.

Fitur ini memungkinkan dapat dilakukan melalui ruang obrolan atau chat tetapi baru dapat digunakan oleh orang di Amerika Serikat secara terbatas.

Dikutip dari CBS News, fitur kripto didukung oleh dompet digital yang dimiliki oleh Meta (nama perusahaan terbaru Facebook) yaitu Novi.

Fitur ini pun kedepannya akan dapat digunakan oleh pengguna untuk mengirim serta membeli uang secara internasional.

Baca juga: Mengenal Apa Itu NFT: Pengertian, Cara Beli, dan Cara Jualnya

Baca juga: Strategi Memperbesar Cuan Saat Trading Kripto

Sebenarnya pengujian fitur terbaru WhatsApp ini telah dilakukan melalui Novi pada enam minggu yang lalu terhadap beberapa pengguna di negara Guatemala dan Amerika Serikat.

Terkait Novi, CEO Novi, Stephane Kasriel mengungkapkan jika penggunaan fitur aplikasinya di WhatsApp akan tersedia bagi pengguna terbatas di Amerika Serikat dalam bentuk trial.

Hal tersebut telah dicuitkan oleh Kasriel melalui akun Twitter pribadinya, @skasriel.

“Ada cara baru untuk menggunakan dompet digital, Novi. Mulai hari ini, beberapa pengguna di Amerika Serikat dapat melakukan pengiriman serta menerima uang menggunakan Novi di WhatsApp.”

“Hal ini memudahkan dalam pengiriman uang kepada keluarga atau teman semudah mengirimkan pesan,” cuit Kasriel.

Kemudian bagi beberapa pengguna yang menggunakan Novi dalam masa trial dapat mengirim uang melalui perusahaan regulator mata uang kripto, U.S Pax Dollar (USDP).

Dikutip dari website Novi, USDP didesain untuk menghubungkan nilai mata uang dolar AS sebagai cara unutk menghindari lonjakan harga mata uang kripto seperti Bitcoin dan lain sebagainya.

Selain itu bagi pengguna Novi dapat memasukkan uangnya melalui aplikasi gratis yang mana akan secara otomatis terkonversi ke nilai mata uang Pax.

Lalu untuk penggunaan Novi melalui WhatsApp, pengguna dapat melakukannya dengan cara menekan ikon peniti yang terletak di kiri bawah layar lalu pilih “Payment.

Baca juga: WhatsApp Business API Wappin Beri Kemudahan untuk Customer Service Bisnis

Pengiriman atau penerimaan uang tidak dipungut biaya serta tidak ada pula batas jumlah pengiriman yang dilakukan.

Terkait kerjasama Meta selaku induk perusahaan WhatsApp dengan Novi memang belum memliki titik terang yang jelas tentang jangka waktunya.

Namun apabila kedua perusahaan ini tetap akan saling bekerjasama maka akan menjadi kontestan terbaru dalam dunia marketplace bidang transfer uang seperti aplikasi Zelle, Venmo, atau Cash.

Kasriel mengatakan jika uji coba ini dalam rangka untuk mempelajari fitur apa saja yang dianggap penting bagi seluruh pengguna serta fokus dalam pengembangan aplikasi agar lebih baik.

Sementara terkait kapan fitur ini dirilis secara masal, Kasriel serta CEO WhatsApp, Will Catchart belum menentukan waktu pastinya.

(Tribunnews.com/Yohanes Liestyo Poerwoto)

Artikel lain terkait Cryptocurrency

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini