News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Rincian Ubahan Mazda VX-1 Facelift

Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Mazda VX-1 facelift tampil dengan wajah baru.

Di antaranya dengan beberapa pembaruan pada sisi eksterior dan interior, serta penambahan fitur penunjang keselamatan.

Mazda VX-1 baru kini tersedia dalam 2 varian, yaitu Mazda VX-1 Metro tipe V dan tipe R yang tersedia dalam pilihan transmisi Manual (MT) maupun Automatic (AT).

Mazda VX-1 mengkombinasikan keindahan serta tampilan premium yang dibungkus dengan beberapa pembaruan pada tampilan luarnya.

Seperti inovasi desain pada bagian gril depan yang kini memiliki aksen krom, desain lingkar roda terbaru yang terbuat dari bahan Aluminium (Alloy Wheel).

Lalu desain bumper depan yang terlihat lebih kokoh serta lampu kabut yang bernuansakan aksen krom bezel (Chrome Bezel).

Mazda VX-1 baru memaksimalkan fitur eksterior dengan fitur parking sensor yang ditempatkan di bumper belakang kendaraan yang akan memudahkan pengendara untuk parkir.

Juga kaca spion luar dengan lampu sein yang dapat dilipat secara otomatis (New Electric Foldable Outside Mirrors with Turn Signal).

Nuansa elegan juga mewarnai tampilan baru Mazda VX-1 dengan beberapa penyempurnaan interior kendaraan yang tersaji melalui tema warna baru pada bagian lingkar kemudi.

Selain itu, terdapat juga penambahan soket aksesoris (accessory socket) pada konsol tengah di bagian kursi penumpang belakang, serta fitur mekanisme pelipatan jok 50:50 di baris ketiga.

“Kami yakin kehadiran Mazda VX-1 dapat memberikan warna baru bagi para pecinta MPV di Indonesia,” kata Keizo Okue, President Director PT. Mazda Motor Indonesia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini