TRIBUNNEWS.COM, BOGOR- Setelah beberapa pekan terakhir teasernya muncul di media sosial, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) akhirnya resmi memperkenalkan kepada publik sepeda motor skutik terbarunya untuk pasar Indonesia, Mio Z.
Peluncuran skutik ini dilakukan di Sirkuit Karting Sentul, Bogor, Jawa Barat, Rabu (30/3/2016) langsung oleh Minoru Morimoto, Presiden Direktur PT YIMM.
Mio Z merupakan seri terbaru dari generasi Mio setelah sebelumnya Yamaha meluncurkan Mio M3. Seperti Mio M3, Mio Z merupakan skutik berteknologi Blue Core 125 cc yang irit bahan bakar.
"Kami sangat gembira bisa meluncurkan Mio Z ini. Ini merupakan motor perdana yang paling cepat proses pengembangannya oleh divisi Research & Development Yamaha,"kata Minoru.
Mesin Blue Core di Mio Z berteknologi pendingin udara (air cooled), 4 stroke, SOHC, silinder tunggal.
Mesin ini mampu menghasilkan tenaga maksimum 7,0 kW pada 8.000 rpm dan torsi maksimum 9,6 nm pada 5.500 rpm.
Dari styling, Mio Z tampilannya tak berbeda ekstrem dari Mio M3 yang sudah lebih dulu mengaspal. Mio Z hadir dalam dua pilihan warna doff, hitam dan putih. Mio Z dipasarkan Rp 400.000 lebih mahal dari Mio M3 di pasar Jakarta. Yakni Rp 15.100.000 per unit.