News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Vespa Lawas Ini Dihargai sampai Rp 2,8 Miliar

Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Vespa tertua di dunia.

TRIBUNNEWS.COM - Vespa skuter mungkin adalah kendaraan roda yang paling dikenal kendaraan roda di muka bumi.

Apalagi dengan bentuknya yang khas dan unik. Meski sudah berevolusi menjadi lebih modern, masih banyak saja yang lebih memilih tetap menggunakan model lawas.

Mungkin banyak dari model-model Vespa klasik yang dijual dengan banderol murah, tapi tidak untuk yang satu ini.

Mengutip Autoevolution, Jumat (24/3/2017), Vespa Seri “0” yang diproduksi pada 1946 ini dibanderol sampai 200.000 euro atau Rp 2,8 miliar.

Vespa ini bisa dibilang yang paling tua, karena merupakan model paling awal.

Seperti dijelaskan pada situs lelang, nomer rangka yang tertera, yaitu 1003, merupakan jenis frame Vespa tertua ketiga saat ini yang masih hidup, sementara nomor 1001 dan 1002 sudah tidak ditemukan lagi.

Sementara "Seri 0 ", menandakan kalau kendaraan asal Italia ini diproduksi pada gelombang pertama dan hanya dibuat sebanyak 60 unit.

Vespa yang dimaksud di sini adalah hampir dibangun seluruhnya dengan tangan.

Pemilik menyebutkan, kalau unit Vespa in sudah mendapat sentuhan restorasi, di mana tampak pada beberapa bagian terlihat baru.

Namun, siapa pun yang melakukan pekerjaan restorasi ini, tetap membuatnya spesial, mengingat asal usul dari Vespa itu sendiri.

Skuter tua ini memiliki mesin satu silinder 98 cc 2-stroke dengan pendinginan udara, dan dikawinkan dengan transmisi 3-percepatan, yang dioperasikan melalui setang.

Juru lelang mengatakan, harga juga masih akan terus bertambah, seiring dengan penawaran.

(Ghulam Muhammad Nayazri/kompas.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini