News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ini Beberapa Hal Baru dalam Penyelenggaraan IIMS 2017

Penulis: Muhammad Zulfikar
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sukses menyelenggarakan IIMS 2016, PT Dyandra Promosindo siap menyelenggarakan IIMS 2017 yang akan diselenggarakan pada tanggal 27 April - 7 Mei 2017 di JIExpo Kemayoran mendatang.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur PT Dyandra Promosindo, Hendra Noor Saleh‎, mengatakan, ada beberapa hal baru yang ditampilkan dalam ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017.

‎Menurutnya, hal tersebut antara lain IIMS Auto Gymkhana serta IIMS Retro Classic Contest and Show.

"IIMS Auto Gymkhana merupakan sebuah pengembangan baru dalam dunia drifting yang dimodifikasi agar lebih seru," kata Hendra di Jakarta, Kamis (6/4/2017).

Hendra menutukan, IIMS Auto Gymkhana merupakan kompetisi drifting yang lebih menantang dan atraktif sebagai sebuah tontonan.

"Jenis olahraga otomotif baru ini menekankan pada unsur kecepatan dan ketepatan waktu di dalam track," tuturnya.

Sementara IIMS Retro Classic Contest and Show, kata Hendra merupakan ajang‎ kompetisi dan gathering komunitas retro.

"Program ini menargetkan peserta hingga 100 mobil yang akan mengikuti kompetisi retro classic," ujarnya.‎

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini