News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kesempatan Puaskan Nonton Atraksi Freestyler dan Gymkhana di Suryanation Motorland 2017

Penulis: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Atraksi freestyler di Suryanation Motorland 2017 di Lapangan Terbang Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Sabtu (20/5/2017).

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG SELATAN - Perhelatan Suryanation Motorland 2017 di Lapangan Terbang Pondok Cabe, Tangerang Selatan sepanjang hari ini, Sabtu (20/5/2017) boleh dibilang menjadi ajang pestanya para penggila custom dan otomotif roda dua.

Di event ini, pengunjung, bikers dan komunitas tidak hanya berkesempatan memuaskan antusias mereka pada custom culture melalui 114-an lebih motor custom yang dikonteskan, tapi juga bisa menyaksikan atraksi bernuansa otomotif.

Yang paling menjadi magnet acara ini di area outdoor adalah atraksi trio freestyler yang memamerkan kebolehan mereka menunggangi motor matik di depan pengunjung.

Satu diantara ketiga freestyler yang tampil adalah Reza SS, freestyler profesional yang pernah menjadi juara nasional ajang kompetisi freestyle.

Atraksi freestyle yang dia tampilkan mengundang decak kagum pengunjung. Sebagian harus menahan nafas karena aksi freestyle yang dipamerkannya cukup berbahaya.

Applaus penonton berkali-kali menggema di arena freestyle mini yang dibangun bersebelahan dengan stage untuk konser musik.

Atraksi freestyler di Suryanation Motorland 2017 di Lapangan Terbang Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Sabtu (20/5/2017).

Di ajang Suryanation Motorland 2017, Reza SS juga menjadi salah satu juri untuk salah satu dari dua konten baru yang dikonteskan di ajang ini. Yakni, Stunt Ride Competition.

Atraksi lainnya adalah aneka community challenge seperti gymkhana challenge, blind gymkhana, putting ball, ring toss dan knight ring. Ada juga tantangan mini MotoGP menggunakan motor mini 50 cc.

Tantangan mini MotoGP menggunakan motor mini 50 cc di Suryanation Motorland 2017 di Lapangan Terbang Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Sabtu (20/5/2017).


Atraksi gymkhana challenge membuat banyak penonton tertawa terpingkal ketika pasangan bikers gagal menyelesaikan tantangan dan badan serta kepalanya tersiram air.

Gymkhana challenge ini mengkompetisikan sepasang bikers yang berboncengan dengan penumpang di jok belakang diharuskan membawa nampan dengan dua gelas ukur berisi air penuh.

Kompetisi Gymkhana Challenge di Suryanation Motorland 2017 di Lapangan Terbang Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Sabtu (20/5/2017).

Setelah bendera start dikibarkan, masing-masing pasangan bikers harus menaklukan mengendarai motor dengan halang rintang dari cone yang dibuat sedemikian rupa sebanyak satu kali lintasan.

Syaratnya, kaki tak boleh menyentuh permukaan aspal dan air di gelas tidak boleh tumpah selama motor melaju.

Setiap air di gelas ukur berkurang satu strip, pasangan peserta akan mendapat hukuman tambahan waktu 5 detik per strip air yang berkurang. Pemenang ditentukan oleh yang paling cepat kembali ke titik finish.

Di event ini mengunjung juga bisa menemukan berbagai jenis produk apparel custom seperti dari Wayout, Trooper Helmet, Kickstart Apparel. Ada juga official artworker seperti Cetul Leather Art, Wawan Junx, Wisnu Customizer, dan Anneke Fitrianti Petrichor Tatto. Ada juga pop up booth.

Siang harinya, sejumlah komunitas bergabung di kegiatan rolling thunder.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini