News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Dilego Hampir Rp 45 Juta, Kini Skutik Premium Honda Dikorting Rp 5 Jutaan

Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Honda SH150i

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Selain All New PCX 150, Astra Honda Motor (AHM) juga punya satu motor matik yang bisa dibilang premium skutik.

Skutik tersebut adalah Honda SH150i, yang dirilis oleh AHM pada Mei 2017 lalu dengan status CBU. Karena status CBU nya, maka harga SH150i pun berada di atas harga rata-rata produk AHM lainnya.

Untuk sebuah skutik bermesin 150 cc, SH150i dijual seharga Rp 44,95 juta. Ternyata sepak terjang nya bisa dibilang kurang memuaskan.

Pasalnya SH150i selama 2017 lalu ternyata hanya tercatat laku sebanyak 140 unit. Harga yang tinggi mungkin bisa jadi penyebab kurang diminatinya SH150i.

Namun, rupanya AHM terpantau melakukan revisi harga nih, untuk SH150i nya.

Terlihat dari harga resmi yang terpantau di website resmi Hondauntuk SH150i yang tak lagi sebesar Rp 44,95 juta.

Saat ini banderol harga untuk Honda SH150i ternyata hanya sebesar Rp 39,9 juta.

Baca: Banderol Bekas Suzuki Celerio Ada Direntang Rp 125 Jutaan

Wah lumayanlah sob, ada potongan harga sekitar Rp 5 juta-an.

Honda SH1150i punya fitur menarik di antaranya, keyless system, alarm, serta ACG Starter.

Terdapat tiga pilihan warna untuk SH150i yakni Candy Luster Red, Pearl Jasmine White, serta Poseidon Black Metallic.

Berita ini sudah tayang di gridoto.com berjudul Sikat! Harga Honda SH150i Dipotong Sampai Rp 5 Juta Sob

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini