News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Astra Otoparts Gelontorkan Rp 300 Miliar ke Mobil Pedesaan

Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Platform mobil perdesaan yang dipamerkan di Kementerian Perindustrian

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Astra Otoparts lewat dua anak perusahaannya PT Velasto Indonesia dan PT Ardendi Jaya Sentosa, bangun usaha patungan produksi mobil perdesaan bersama PT Kiat Inovasi Indonesia besutan Sukiat, salah satu penggagas Esemka yang berhasil mendongkrak nama Joko Widodo, waktu itu masih Walikota Solo.

Dua perusahaan yang akan segera didirikan adalah PT Kiat Mahesa Wintor Indonesia (KMWI) yang akan merancang, merekayasa, dan memproduksi.

Sementara, PT Kiat Mahesa Wintor Distributor (KMWD) bertugas memasarkan, menjual dan mendistribusikan suku cadang, juga aftersales.

Reiza Treistanto Direktur PT Velasto Indonesia mengatakan, kalau dana investasi awal yang akan digelontorkan mencapai Rp 300 miliar. Soal besaran komposisi patungannya Reiza masih belum mau mengungkapkannya.

“Total sampai Rp 300 miliar pada tahap pertama, sampai sampai kapasitas 15.000-an unit. Soal komposisinya nanti kita akan umumkan secara resmi,” ujar Reiza, Selasa (27/3/2018).

Sementara terkait dengan kapasitas produksi awal, Reiza menuturkan, akan mancapai 3.000 unit sampai 6.000 unit. Baru kemudian volumnya mengkuti jumlah pesanan pasar.

“Lokasi produksi akan dilakukan di Klaten, Jawa Tengah dan sekitaran Bekasi. Jumlah tenaga kerja yang bisa terserap untuk volume produksi awal bisa mencapai 200-an orang,” kata Reiza.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Investasi Mobil Perdesaan Sukiat dan Astra Capai Rp 300 Miliar" 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini