News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

GIIAS 2018

Bus Tingkat Mewah Legacy SR 2 Dibanderol Rp 3 Miliar

Penulis: Brian Priambudi
Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Legacy SR 2 Double Decker

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Brian Priambudi

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Karoseri Laksana asal Semarang pamerkan bus mewah terbarunya di ajang Gaikindo Indonesia Internstional Auto Show (GIIAS) 2018.

Menurut salah satu tenaga penjual ke Tribunnews.com, Jum'at (10/8/2018) bus bernama Legacy SR 2 Double Decker itu dibanderol dengan harga Rp 3 Miliar.

"Harganya Rp 3 Miliar, sampai sekarang belum ada yang pesan. Kalau kapasitas penumpang muat sampai 60 orang. Itu masih bisa di custom sesuai kebutuhan pelanggan nanti," ujar tenaga penjual tersebut.

Legacy SR 2 Double Decker ini menggunakan sasis Scania K410IB dengan transmisi otomatis atau yang dinamakan Opticruise oleh Scania.

Scania K410IB ini menggunakan mesin berkode DC13 107 K01 Euro 3 berkapasitas 13.000 cc 6 silinder segaris turbocharged intercooler bertenaga 410Hp/1.900 rpm dan torsi 2.000Nm/ 1.000-1.350 rpm.

Secara tampilan, wajah depan SR Double Decker ini memiliki headlamp lampu depan sudah LED projector dan Daytime Running Light.

Uniknya bus ini menggunakan lampu sen yang berjalan dari tengah kepinggir membuat tampilan bus menjadi lebih mewah.

Dibagian samping bus, Legacy SR 2 Double Decker menggunakan tampilan floating roof, terlihat dari atap dengan bodi samping dengan warna pilar menyerupai kaca sehingga terkesan atap mengambang.

Dibagian belakang juga sudah menggunakan full lampu LED dan ditambah lampu LED merah dibawah kaca belakang yang melengkung membuat bus ini tampak lebih elegan.

Bagian dalam bus pada deck bawah, langsung terlihat terdapat sebuah meja yang bisa digunakan sesuai kebutuhan pembeli serta toilet tepat disebelah meja.

Untuk desain interior terlihat mewah dengan adanya lampu berwarna yang diletakan pada pilar dan plafon di bagian atas kabin.

Beralih ke deck atas, dibagian kursi paling depan terdapat dashboard dengan 4 cup holder yang cukup besar untuk masing-masing bangku dengan desain yang cukup rapih.

Pada kaca depan deck atas terdapat tirai untuk penumpang agar tidak terasa silau ketika dalam perjalanan di malam hari.

Dibagian plafon kembali ditemukan lampu yang dapat berganti warna sehingga mengesankan bus mewah.

Untuk kursi, Legacy SR 2 Double Decker ini masih menggunakan kursi buatan karoseri Laksana, tetapi bagi yang berminat untuk membeli bus tersebut bisa memesan bentuk atau model kursi yang diinginkan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini