TRIBUNNEWS.COM - Mitsubishi Triton terbaru memang baru saja diperkenalkan belum lama ini.
New Mitsubishi Triton meluncur di Bangkok, Thailand (9/11/2018).
Banyak yang baru dari Mitsubishi Triton terbaru ini, salah satunya fitur-fitur yang lebih canggih.
Kunihiko Iwasaki, Manager Product Planning, Product Strategy Mitsubishi Motors Corporation (MMC) membeber apa saja yang ada di pikap ini kepada GridOto.com di Bangkok, Thailand, hari ini (10/11/2018).
Bayangkan, mobil pekerja tapi punya fitur selengkap mobil penumpang, terutama fitur keselamatan aktif hang bekerja secara elektronis.
Berikut beberapa Fitur canggih yang dimiliki Mitsubishi Triton terbaru.
1. Front Collision Mitigation (FCM)
Fitur FCM di Triton terbaru mencegah tabrakan depan dengan kontrol pengereman.
Kerja rem terkoneksi dengan kamera dan sistem radar laser untuk mendeteksi mobil dan pejalan kaki di depan.
Mobil akan mengurangi kecepatan saat hendak terlibat tabrakan.
2. Blind Spot Warning (with Lane Change Assist)
Blind Spot Warning (with Lane Change Assist), peringatan akan adanya area blind spot yang juga memberi info saat pindah lajur.
3. Rear Cross Traffic Alert (RCTA)
Rear Cross Traffic Alert (RCTA) untuk memantau kondisi lalu lintas di belakang.