TRIBUNNEWS.COM - Pesona Honda CBR250RR di mata pecinta motor sport memang tak diragukan lagi.
Beberapa orang memiliki cita-cita memiliki Honda CBR250RR.
Bahkan ada juga ide gila dari salah satu produsen motor yang ingin meniru bentuk dan wajah Honda CBR250RR.
Seperti yang ada pada beberapa pabrikan Tiongkok untuk membuat kloningan produk asli.
Honda CBR250RR pun ada yang dibikin kloningan lho, dengan nama Feely Phantom 450.
Feely Phantom 450 yang menggunakan mesin buatan Zongshen berkonfigurasi 2 silinder yang punya power maksimal 36 dk dan torsi tembus 35 Nm.
Secara power memang terbilang sama persis dengan Honda CBR250RR asli yang powernya juga 36 dk, tapi torsi Feely Phantom 450 hampir dua kali lipat dari CBR250RR yang ada di angka 22,5 Nm.
Kenapa mesin 450 cc punya power sama dengan mesin 250 cc, itu karena Feely Phantom 450 pakai firing order 360 derajat yang bikin suaranya padat seperti mesin 4 silinder.
Jadi mirip-mirip seperti Benelli TNT250 dan Patagonian Eagle tuh yang demi suara khas 4 silinder harus mengorbankan power maksimal tapi torsinya tetap signifikan.
Didesain benar-benar mirip dengan Honda CBR250RR, otomatis Feely Phantom 450 juga dibekali fitur sokbreker upside-down dan lampu LED sebagai penerangan utamanya.
Yang sedikit bikin beda kalau melihat desain knalpotnya yang malah seperti knalpot racing aftermarket.