TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Di segmen Low MPV ada juara bertahan Toyota Avanza dan pendatang baru Wuling Confero.
Toyota Avanza dibekali mesin 4-silinder 1.500 cc dan 1.300 cc sedang Wuling Confero hanya tersedia dengan mesin 4-silinder 1.500 cc.
Kali ini mau melihat harga spare part fast movingToyota Avanza 1.500 cc dan Wuling Confero.
Spare part fast moving merupakan komponen yang diganti secara berkala atau rutin. Maka itu sengaja menyambangi dua bengkel resmi kedua mobil tersebut.
"Untuk spare part fast moving untuk Wuling Confero 1.500 cc sudah tersedia di seluruh dealer resmi, jadi nggak usah takut soal ketersediaan spare partnya," ucap Fahrudin selaku Service Advisor Wuling Lippo Cikarang, Jawa Barat. (19/3).
Pun demikian dengan Toyota Avanza yang baru saja menjalani penyegaran alias facelift di Januari 2019.
"Untuk Toyota New Avanza pun spare part fast movingnya ready stok di bengkel resmi, dan beberapa spare part masih sama dengan generasi sebelumnya, dan untuk harga pun disesuaikan dengan kelas Low MPV," ucap Fajar Bustomi selaku Service Manager Auto2000, Pramuka.
Baca: Kepala Desa Ini Gunakan Dana Desa Untuk Beli Toyota Avanza
Nah, ini rangkuman harga spare part fast moving yang diambil dari dealer resmi Wuling dan Toyota pada Maret 2019.
HARGA SPARE PARTS FAST MOVING TOYOTA AVANZA 1.5 DAN WULING CONFERO 1.5
No. SUKU CADANG TOYOTA AVANZA 1.5 (Rp) WULING CONFERO1.5 (Rp)
1 Filter oli 27.000 30.000
2 Filter AC 85.000 109.090
3 Kampas rem depan 455.000 410.000
4 Kampas rem belakang 330.000 682.000
5 Oli mesin (4 liter) 370.000 309.090
6 Oli transmisi manual* 97.000 113.636
7 Gasket oli mesin 9.000 6.000
8 Gasket oli transmisi 38.000 2.790
9 Filter udara 200.000 148.000
10 Busi (4 buah) 360.000 244.000
Berita ini sudah tayang di gridoto berjudul Harga Spare Parts Fast Moving Toyota Avanza vs Wuling Confero