News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Belasan Rider Royal Enfield Himalayan Jelajahi Rute Menantang

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi: Presiden RI, Joko Widodo mengendarai motor modifikasi Kawasaki W175 ke acara Deklarasi Jabar Kondusif di Jalan Braga, Kota Bandung, Minggu (11/4/2018). Dalam acara tersebut turut serta Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil yang mengendarai Royal Enfield Classic Battle Green. (TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN)

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila

TRIBUNNEWS.COM - Royal Enfield menggelar acara “Himalayan Trails” ke daerah Ciptaggelar, Sukabumi, 20-21 Juli 2019

Belasan pemilik Royal Enfield Himalayan turut serta dalam kesempatan tersebut.

Para riders menikmati motor Royal Enfield Himalayan dengan sebenarnya, menjelajahi berbagai jalur baik itu jalan raya di dalam kota maupun di rute menantang seperti jalur pegunungan.

Semua bagian dan fitur dari Royal Enfield Himalayan bekerja dalam sebuah harmonisasi yang sempurna untuk memanfaatkan energi dari medan yang dilalui.

Kondisi yang sangat stabil, suspensi yang sudah teruji di medannya, ban dwifungsi – on road dan off road, dipadu dengan handling yang fleksibel, membuat Himalayan mampu mengatasi semua alam off road.

Irvino Edwardly, Country Manager Indonesia, Royal Enfield mengatakan torsi yang rendah untuk mengatasi rintangan serta kekuatan motor ini tangguh mengatasi semua kondisi jalanan.

“Acara Royal Enfield ‘Himalayan Trails’ kami selenggarakan untuk memberikan kesempatan kepada pencinta roda dua, khususnya para penggemar adventurous riding untuk mengalami kehebatan motor Royal Enfield Himalayan dalam menaklukkan berbagai medan off road dengan kondisi yang menantang,” jelas Irvino Edwardly, Country Manager Indonesia, Royal Enfield, Jumat (26/7/2019).

Royal Enfield diketahui absen dalam pameran Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show (GIIAS) 2019 yang kini sedang berlangsung di ICE BSD, Serpong, Tangerang, 18-28 Juli.

Pabrikan asal Inggris ini sebelumnya tampil di ajang Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) 2019, April lalu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini