News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ini Daftar Mobil Klasik yang Mejeng di Kontes Concours d'Elegance

Editor: Imanuel Nicolas Manafe
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Concours d'Elegance pertama di Indonesia menghadirkan mobil-mobil klasik yang elegan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Para pecinta mobil klasik sudah tidak asing lagi ketika mendengar kontes Concours d'Elegance.

Ajang ini adalah tempat mobil-mobil klasik yang langka dan eksotis yang pernah dibuat di dunia ditampilkan.

Concours d'Elegance juga memiliki reputasi internasional sebagai acara paling bergengsi di kelasnya.

Acara ini menjadi salah satu event favorit para kolektor dunia untuk berkumpul dan memperlihatkan keanggunan dan kesangaran mobil klasiknya.

(Baca Juga: Berita Foto Concourse d'Elegance Jakarta, Kontes Mobil Klasik Bernilai Tinggi yang Bikin Ngiler!)

Concours d’ Elegance untuk pertama kalinya digelar di Indonesia.

Acara ini diselenggarakan oleh Indonesia Classic Cars Owners Club (ICCOC), di Four Seasons Hotel Jakarta.

Aditya Pradifta - Deretan mobil klasik peserta Concours d'Elegance di Indonesia


"Melalui event mobil klasik ini kami berharap lintas generasi dapat menghargai nilai historis mobil sekaligus membantu melestarikan mobil-mobil klasik ini,” ujar Stanley Atmadja, selaku pencetus Concours d’Elegance di Indonesia dan Presiden ICCOC, Sabtu (21/9/2019).

(Baca Juga: 30 Mobil Klasik Meriahkan Concours d'Elegance Pertama di Jakarta)

Event bergengsi ini menampilkan sekitar 26 koleksi mobil klasik dari era mulai tahun 1935.

Berikut adalah daftar mobil klasik yang ditampilkan di festival Concours d'Elegance pertama di Indonesia.

1. Mercedes-Benz B 170 Cabrio (1935)
2. Chevrolet Corvette (1953)
3. Ford Thunderbird (1956)
4. Mercedes-Benz 190 SL (1956)
5. MGA (1956)
6. Mercedes-Benz Ponton (1957)
7. Mercedes-Benz 190SL (1958)
8. Austin Healey (1959)
9. Jaguar E type Series 1 (1960)
10. Mercedes-Benz 220 SE (1961)
11. Volkswagen Karmann Ghia (1961)
12. Porsche 356C Coupe (1963)
13. Aston Martin DB5 (1964)
14. Mercedes-Benz Pagoda 230 SL Matic (1965)
15. Ford GT 500 Eleanor (1967)
16. Lotus Elan (1968)
17. Mercedes-Benz 280 SE (1970)
18. Lamborghini Miura (1971)
19. Citroen DS 21 (1972)
20. Ferrari 365 Berlineta Boxer (1972)
21. Porsche 911 2. 4s. (1973)
22. Ferarri Dino Coupe (1974)
23. Porsche 930 Turbo (1987)
24. Mini Cooper (1967)
25. Ferarri Testarossa (1991)
26. Rolls-Royce Silver Shadow (1983)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini