News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bridgestone Indonesia Kenalkan Ban EMSA Premium untuk Truk Kargo dan Tangki

Penulis: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ban EMSA Premium digunakan sebagai ban OEM di truk Quester.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Bridgestone Tire Indonesia (Bridgestone Indonesia) memperkenalkan ban Bridgestone EMSA Premium, ban bias terbaru untuk kendaraan niaga medium duty di Indonesia.

Ban ini dirancang untuk penggunaan pada truk angkutan berat seperti truk kargo, truk sampah, truk tangki, truk konstruksi, serta truk trailer.

Keterangan pers tertulis Bridgestone menyebutkan, ban ini dirancang dengan peningkatan pada konstruksi ban dan fokus pada breaker dengan penambahan lapisan penting untuk meningkatkan ketahanan tapak ban terhadap risiko terkena tusukan tajam hingga 30 persen.

Hal ini membuat ban lebih tahan lama saat dipakai dan dioperasikan dalam kondisi jalan yang kurang baik. 

Berdasarkan hasil pengujian lapangan EMSA Premium diklaim memiliki usia maksimum 14 persen lebih lama dibandingkan dengan pesaingnya saat pengujian di kondisi medan jalan rusak.

Baca: Ustaz Abdul Somad Resmi Mundur dari ASN, Simak Biodata Lengkapnya di Sini

"Kami sangat senang memperkenalkan ban EMSA Premium terbaru ke Indonesia dan percaya bahwa ban ini akan dapat menjawab harapan para pemilik kendaraan niaga yang menginginkan ban yang lebih efisien dengan daya tahan tinggi untuk mendukung operasi mereka di Indonesia," kata Yuichi Asaoka, Direktur Pemasaran PT Bridgestone Tire Indonesia.

Baca: Fadli Zon Disebut-sebut Masuk Bursa Calon Menteri di Kabinet Jokowi, Segini Daftar Kekayaannya

Ban Bridgestone selama ini menjadi ban OEM Hino, Isuzu, Fuso dan UD Trucks. Spesifikasi ban ini, ukuran 10.00-20, jenis PR 16-T/T dan ukuran velg 7.50x20. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini