News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Isuzu Mu-X i-Series Layak Dibeli Atau Tidak?

Penulis: Deodatus Pradipto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Isuzu MU-X i-Series

Laporan wartawan Tribunnews.com Deodatus Pradipto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Belum lama ini Tribunnews.com mendapat pertanyaan menarik soal Isuzu MU-X i-Series, varian terbaru dari MU-X yang diperkenalkan ke publik sejak Juli 2019. Pertanyaannya adalah, "Apakah SUV tersebut layak dibeli atau tidak?"

Well, pada 13-14 November 2019 lalu Tribunnews.com mendapat kesempatan untuk menjajal Isuzu MU-X i-Series secara langsung. Tribunnews.com dan sejumlah media massa bertualang dengan SUV bermesin diesel ini pergi-pulang Jakarta-Sukabumi.

Selama bertualang, hal yang selalu terjadi adalah bagaimana kami membandingkan Isuzu MU-X i-Series dengan kompetitornya. Sebut saja Toyota Fortuner, Mitsubishi Pajero Sport, Nissan Terra dan Hyundai Santa Fe.

Di antara semua SUV tersebut, Isuzu MU-X i-Series adalah yang termurah. Mengacu pada daftar harga on-the-road Jabodetabek yang dirilis Isuzu, MU-X i-Series dibanderol Rp449 juta.

Isuzu MU-X 4x2 i-Series ditopang mesin Turbo Diesel Isuzu 4JK1-TC, 2.5L berteknologi Direct Fuel Common Rail bertekanan tinggi. Mesin itu memiliki tenaga sebesar 136 ps dan torsi flat 32,6 Kgm/1.800-2.800 rpm. Mesin MU-X ini juga didukung system Turbocharge Intercooled VGS (Variable Geometry System).

Mari kita bandingkan dengan kompetitornya. Varian terendah Toyota Fortuner dibanderol Rp476,05 juta. Pajero Sport dibanderol Rp481,5 juta. Nissan Terra termurah dibanderol Rp464 juta, sedangkan Hyundai Santa Fe dibanderol Rp526 juta.

Sebagai catatan tambahan, di antara lima SUV tersebut, hanya Isuzu MU-X i-Series dan Hyundai Santa Fe yang bertransmisi otomatis.

Lalu apa saja yang membuat Isuzu MU-X i-Series ini layak dibeli? Selain dari harganya yang paling murah, MU-X i-Series memiliki kelebihan dibandingkan kompetitornya, terutama Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport.

Kelebihan pertama adalah di sistem pengereman. Di antara tiga mobil tersebut, hanya Isuzu MU-X i-Series yang menggunakan rem cakram di empat rodanya. Pajero Sport dan Toyota Fortuner masih menggabungkan rem cakram di depan dan rem tromol di belakang.

Isuzu MU-X i-Series menggunakan suspensi 5-link coil spring dengan gas shock absorbers dan stabiliser bar di belakang.

Kelebihan kedua adalah suspensi. Isuzu mempertahankan DNA kenyamanan di sistem peredam saat melahirkan MU-X, termasuk i-Series. Isuzu MU-X i-Series menggunakan suspensi 5-link coil spring dengan gas shock absorbers dan stabiliser bar di belakang. Hanya Toyota Fortuner yang mendekati kehebatan Isuzu MU-X karena menggunakan 4-Link dengan lateral rod, sedangkan Pajero Sport menggunakan 3-Link coil spring dengan stabilizer bar.

Isuzu MU-X i-Series mungkin tidak memiliki fitur-fitur aksesoris yang lebih baik dibandingkan Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport. Misalnya, sistem audio yang tidak sepadan untuk sebuah SUV seharga Rp449 juta. Atau fitur pengaturan AC yang tidak digital.

Isuzu mempertahankan fitur electronic stability control di MU-X i-Series yang mencegah mobil mengalami body roll serta meminimalisasi mobil limbung saat melibas tikungan tajam.

Namun demikian, Isuzu MU-X i-Series ini menyasar mereka yang ingin naik kelas dari pengguna MPV menjadi pengguna SUV. Mereka juga menyasar orang-orang yang smart spender alias orang yang membanding-bandingkan aneka produk sebelum memutuskan produk mana yang dia beli.

Isuzu memberikan perhatian besar pada faktor keselamatan. Isuzu MU-X i-Series memiliki banyak fitur keselamatan seperti anti-lock brake system, electronic brakeforce distribution dan brake assist.

Selain fitur-fitur itu, ada fitur-fitur keselamatan lain yang tidak ada di kompetitornya. Isuzu mempertahankan fitur electronic stability control yang mencegah mobil mengalami body roll serta meminimalisasi mobil limbung saat melibas tikungan tajam.

Baca: Isuzu  MU-X, SUV Diesel Bandel yang Bisa Minum Solar Kualitas Rendah

MU-X i-Series juga memiliki dua fitur yang membantu pengemudi saat melintas jalanan terjal. Dua fitur tersebut adalah hill start assist dan hill descent control. Hill start assist adalah fitur yang membantu menahan mobil agar tidak mundur saat kita beralih dari netral ke drive di tanjakan. Berdasarkan pengalaman Tribunnews.com Isuzu MU-X i-Series bisa diam lebih dari lima detik di tanjakan meski dalam kondisi lepas rem dan netral.

Bagaimana dengan hill descent control? Fitur ini membantu MU-X i-Series saat melintasi turunan tajam. Mobil akan seperti melakukan engine break tanpa kita perlu menginjak rem.

Isuzu MU-X i-Series menggunakan mesin yang mampu menyesuaikan kondisi dengan solar di Indonesia. Mesin MU-X memiliki teknologi filter ganda dan diamond like-carbon pada sistem bahan bakarnya.

Ada alasan lain yang membuat Isuzu MU-X i-Series memang layak menjadi pilihan para smart spender. Alasan itu adalah kenyamanan. Untuk sebuah SUV diesel, kabin MU-X tergolong senyap. Suara mesin tidak terdengar jelas di dalam kabin.

Isuzu MU-X i-Series menggunakan mesin yang mampu menyesuaikan kondisi dengan solar di Indonesia. Mesin MU-X memiliki teknologi filter ganda dan diamond like-carbon pada sistem bahan bakarnya.

Teknologi tersebut membuat mesin MU-X bisa lebih tahan lama. Teknologi ini belum ada di pabrikan lain. Itu artinya, Isuzu MU-X bisa menelan solar berkualitas rendah.

Isuzu MU-X 4x2 i-Series ditopang mesin Turbo Diesel Isuzu 4JK1-TC, 2.5L berteknologi Direct Fuel Common Rail bertekanan tinggi. Mesin itu memiliki tenaga sebesar 136 ps dan torsi flat 32,6 Kgm/1.800-2.800 rpm. Mesin MU-X ini juga didukung system Turbocharge Intercooled VGS (Variable Geometry System). (Tribunnews/Deodatus Pradipto)

Tidak sekadar tahan lama, perawatan mesin MU-X menjadi lebih efisien. Mesinnya tidak menggunakan timing-belt, melainkan timing-chain. Penggantian timing-belt harus dilakukan secara berkala.

Isuzu MU-X 4x2 i-Series ditopang mesin Turbo Diesel Isuzu 4JK1-TC, 2.5L berteknologi Direct Fuel Common Rail bertekanan tinggi. Mesin itu memiliki tenaga sebesar 136 ps dan torsi flat 32,6 Kgm/1.800-2.800 rpm. Mesin MU-X ini juga didukung system Turbocharge Intercooled VGS (Variable Geometry System).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini