News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Dongfeng Siap Luncurkan FenGuang Mini EV Buat Saingi Mobil Listrik Wuling HongGuang

Penulis: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Dongfeng FenGuang Mini EV

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Berusaha mengikuti jejak sukses Wuling HongGuang Mini EV yang kini menjadi kendaraan listrik terlaris di China, Dongfeng mengumumkan rencana peluncuran mobil listrik kini yang siap jadi kompetitornya yang diberi nama FenGuang Mini EV.

Meski memiliki kemiripan dalam hal desain, spesifikasi, dan nama, Dongfeng mengklaim kedua kendaraan sama-sekali berbeda lantaran Wuling dan Dongfeng dari SAIC merupakan brand yang saling bersaing.

Dongfeng FenGuang Mini EV tampil kompak dengan dimensi yang sedikit lebih besar dari HongGuang Mini EV dengan panjang 2.995 mm (117,9 inci), lebar 1.495 mm (58,9 inci), dan tinggi 1.640 mm (64,6 inci) dan jarak sumbu roda 1.960 mm (77,1 inci).

Dari sisi tampilan beberapa bagian yang membedakan dari mobil listrik Wuling adalah aplikasi trim hitam di bumper depan, gril yang lebih lebar, desain pintu serta garis jendela yang berbeda, dan lampu belakang yang menyatu dengan trim hitam.

Dongfeng FenGuang Mini EV

Dari sisi powertrain, Dongfeng FenGuang Mini EV menggunakan motor listrik tunggal bertenaga 34 hp (25 kW) untuk mendukung mobilitas di lingkungan perkotaan.

Dari spesifikasi ini, FengGuang Mini EV lebih unggul dari HongGuang Mini EV yang memiliki motor penggerak bertenaga 27 hp (20 kW).

Baca juga: Serius Produksi Mobil Listrik, Wuling Pamerkan Platform GSEV di Indonesia Electric Motor Show 2021

Dongfeng FengGuang Mini EV dijadwalkan mendebut pada kuartal pertama 2022 dengan harga jual terjangkau yang diperkirakan mulai dari sekitar 5.000 dolar AS.

Wuling HongGuang Mini EV

Selain Wuling Hongguang Mini EV, pesaing lainnya di segmen mobil listrik mini adalah Chery QQ Ice Cream, Baojun E300 EV, Baizhi Daxiong, dan Changan Benben E-Star yang dimensinya sedikit lebih besar.

Akankah Dongfeng FenGuang Mini EV juga dipasarkan di Indonesia oleh DFSK?

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini