"Saya ingin mendorong lagi supaya meningkatkan lagi ekspor. Tren ke depan semua negera akan mendorong ke EV (electric vehicle), mengajak industri otomotif untuk mulai melihat tren ini," pungkasnya.
Sekadar informasi, pameran IIMS 2023 dibuka untuk umum pada pukul 17.00 WIB - 21.00 WIB pada tanggal pembukaan, yaitu 16 Februari 2023.
Seterusnya dari mulai 17 Februari 2023 hingga 26 Februari 2023 akan dibuka pukul 11.00 WIB hingga 21.00 WIB pada hari biasa, lalu pukul 10.00 WIB - 21.00 WIB pada akhir pekan.
Harga tiket masuk (HTM) IIMS 2023 ditetapkan sebesar Rp50.000 untuk weekdays Senin sampai Kamis dan Rp85.000 selama weekend di hari Jumat sampai Minggu.
IIMS 2023 juga menyediakan tiket masuk ke acara Infinite Live untuk menonton konser musik sebesar Rp200.000 untuk weekdays dan Rp250.000 untuk weekend. (Tribunnews.com/Kontan.co.id)