TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) melakukan penyegaran menyeluruh atas skutik Lexi setelah model ini mendebut ke pasar pada 2018 silam.
Kali ini Yamaha merilis Lexi versi baru dengan bodi lebih bongsor, desain baru dan kapasitas mesin yang diperbesar menjadi 155 cc dari sebelumya hanya 125 cc.
Dyonisius Beti, President Director & CEO YIMM pada acara debut perdana Lexi LX 155 di Jakarta, Jumat (12/1/2024) malam mengatakan, pihaknya memperbesar kapasitas mesin Lexi karena kebutuhan pasar.
Yamaha memasukkan Lexi ke lini Maxi series, yakni jajaran skuter matik premium Yamaha.
Akan halnya Lexy LX 155, Dyonisius Beti mengatakan mengisi ceruk pasar beda dari Maxi series lainnya, yakni mereka yang membutuhkan kendaraan untuk penggunaan harian yang serba praktis, simpel namun dengan fitur-fitur yang tetap maxi.
Selain Lexy, lini Maxi Yamaha saat ini terdiri dari Nmax, Aerox, dan Xmax
"Motor ini akan menjadi pilihan bagi konsumen yang ingin tampil dengan skuter matic premium," kata Dyonisius Beti.
Dia menjelaskan, Lexi LX 155 mengusung mesin Blue Core generasi terbaru berkapasitas 155 cc dengan teknologi VVA yang mini friksi dan getaran.
Fitur-fitur utamanya antara lain rem ABS yang ada pada tipe tertinggi, speedometer full digital, electric power socket untuk pengiisian daya baterai ponsel, sub-tank suspenssion, dan Yamaha Connect yang terkoneksi ke aplikasi Yamaha di ponsel.
Antonius Widiantoro, GM Marketing Communication YIMM dalam paparanya mengatakan, Lexi LX 155 juga dilengkapi dengan smart key system atau keyless yang punya teknologi answer back system.
Baca juga: Daftar Harga Motor Yamaha Periode Januari 2024: Grand Filano Dijual Mulai Rp 26.750.000
"Ini untuk memungkinkan pengendara lebih mudah dalam mencari posisi motornya saat di parkiran," kata dia.
YIMM memproduksi Lexi LX 155 dalam 3 varian tipe, yakni Standar, S, dan ABS Connected. Ketiganya mengusung mesin sama, yakni Blue Core generasi terbaru berkapasitas 155 cc dengan teknologi Variable Valve Actuation (VVA).
Mesin tersebut diklaim mampu menghasilkan tenaga sebesar 11,3 kW atau setara 15 dk, dan torsi puncak 14,2 Nm. Secara teknologi, Lexi LX 155 telah dibekali dengan Stop & Start System, dan Smart Motor Generator (SMG).
Baca juga: Perusahaan Motor Thailand Kenalkan Pesaing Yamaha XSR 155 di Jepang
Soal varian warnanya Lexi LX 155 punya warna Magma Black (ada di varian ABS Connected, S), Elixir Dark Silver dan Matte Red (di varian S), serta Metallic Black, Matte Grey dan Metallic Red (di varian Standar).
Yamaha membanderol Lexi LX 155 tipe standar Rp 25,35 juta on the road (OTR) DKI Jakarta, Tipe S seharga Rp 26,85 juta, serta tipe Connected ABS Rp 29,9 juta OTR DKI Jakarta, masing-masing dengan garansi 5 tahun atau 50.000 km jarak tempuh.
"Lexi LX 155 ini merupakan motor Maxi series yang paling ringan bobotnya sehingga konsumsi bahan bakarnya lebih efisien," ungkap Sutarya Surodimeja, Sales Marketing Director PT YIMM.
Laporan reporter: Naufal | Sumber: Gridoto