News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Berbagi Takjil dan Festival Ramadhan bersama TAC Manado, Menebarkan Kasih di Tengah Kota Manado

Editor: Brand Creative Writer
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Berbagi Takjil dan Festival Ramadhan bersama TAC Manado yang diggelar pada 22-23 Maret 2024 bertajuk “Menebarkan Kasih di Tengah Kota Manado”.

TRIBUNNEWS.COM - Pada 22-23 Maret 2024, kawasan Megamas Manado akan menjadi saksi dari sebuah acara istimewa yang diadakan oleh komunitas pemilik Toyota Agya (TAC Manado) yang kali ini berkolaborasi dengan Hasjrat Toyota Manado.

Acara ini tidak hanya sekadar agenda tahunan, tetapi juga merupakan bentuk kepedulian dan kebersamaan dalam menyambut bulan suci Ramadhan.

Agenda utama dari kegiatan ini adalah berbagi takjil kepada sebagian umat Muslim yang berada di Kota Manado. Tujuan utamanya adalah untuk menyebarkan kasih dan kebaikan kepada sesama, terutama kepada mereka yang tengah menjalankan ibadah puasa.

Kegiatan ini diadakan oleh TAC Manado, sebuah komunitas yang peduli akan kebersamaan dan kepedulian sosial, yang kali ini berkolaborasi dengan Hasjrat Toyota Manado dalam rangka menyambut bulan Ramadan.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program tahunan TAC Manado, yang selalu berkomitmen untuk menyebarkan kebaikan dan kasih di tengah-tengah masyarakat, terutama dalam momen-momen yang penuh makna seperti bulan Ramadhan.

Kegiatan ini akan dilaksanakan di kawasan Megamas Manado, tempat yang strategis dan mudah diakses oleh masyarakat. Isi kegiatan meliputi berbagai kegiatan mulai dari berbagi takjil kepada masyarakat, talkshow bersama Hasjrat Toyota Manado untuk memberikan informasi seputar kegiatan sosial dan kebersamaan, hingga buka puasa bersama untuk merasakan kebersamaan dan kehangatan dalam momen berbuka.

Dalam acara ini, kami akan berkolaborasi dengan pihak Hasjrat Toyota Manado dalam event Festival Ramadhan.

Narasumber yang akan hadir adalah perwakilan dari kedua pihak penyelenggara, yang akan berbagi pengalaman dan pandangan mengenai kegiatan sosial dan kebersamaan dalam menyambut bulan Ramadhan.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat menumbuhkan rasa kebersamaan dan kasih sayang di tengah-tengah masyarakat Manado, serta memberikan kesempatan bagi semua pihak untuk merasakan kehangatan dan kebersamaan dalam menyambut bulan suci Ramadhan. Mari bergabung dan berbagi kasih dalam Festival Ramadhan tahun ini!

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini