News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Deretan Drama Korea Rating Tertinggi Bulan Januari 2023, Pastikan Sudah Nonton

Penulis: Rizka Rachmania
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Rekomendasi drakor rating tertinggi Januari 2023, ada Red Balloon.

Parapuan.co - Sepanjang bulan Januari 2023 ada banyak judul drama Korea yang tayang, di antaranya mendapat rating tinggi.

Drama Korea rating tertinggi ini menarik untuk Kawan Puan tonton karena ceritanya menarik maupun aktor aktrisnya yang memukau.

Kawan Puan mungkin melewatkan judul drakor yang tayang di bulan Januari 2023, namun jangan sampai untuk judul yang dapat rating tinggi ini, ya.

Merangkum dari Parapuan.co, inilah deretan drakor rating tertinggi Januari 2023.

1. Agency

Agency adalah drama Korea yang dibintangi oleh Lee Bo Young sebagai perempuan karier di perusahaan periklanan.

Drama ini mengikuti perjuangan perempuan karier yang memulai pekerjaannya dari posisi bawah hingga menempati jabatan atas.

Agency mendapat rating 12 persen di bulan Januari 2023.

2. Three Bold Siblings

Baca Juga: Deretan Drakor Peraih Rating Tertinggi Sepanjang 2022, Reborn Rich Memimpin

 

Three Bold Siblings adalah drama Korea yang tayang dengan puluhan episode.

Drama ini dibintangi oleh Lee Ha Na, Lim Joo Hwan, Kim So Eun, dan Lee Tae Sung.

Three Bold Siblings mendapat rating cukup tinggi sejak awal penayangannya, dimana tercatat pada Januari 2023 mendapat rating 26,3 persen.

3. Payback: Money and Power

Berikutnya ada drakor Payback: Money and Power yang mempertemukan Lee Sun Kyun dan Moon Chae Won.

Drama ini mendapatkan rating 11,1 persen di bulan Januari 2023.

 

 

Payback: Money and Power mengikuti kisah balas dendam seseorang kepada orang-orang yang tidak tersentuh hukum.

4. Red Balloon

Red Balloon adalah drama Korea yang mencuri perhatian karena tema yang diusungnya yakni konflik keluarga.

Baca Juga: Salah Satunya Twenty Five Twenty One, Ini 5 Series Korea Populer di Netflix Sepanjang 2022

 

Red Balloon mendapat rating sebesar 7,9 persen di bulan Januari 2023.

Drama Korea ini menampilkan akting Seo Ji Hye, Lee Sang Woo, Lee Sung Jae, Hong Soo Hyun, dan Jung Yoo Min.

5. Crash Course in Romance

Crash Course in Romance adalah drama Korea baru yang tayang di Januari 2023 namun sudah mendapatkan rating tinggi.

Drama ini menampilkan duet akting Jung Kyung Ho dan Jeon Do Yeon sebagai pasangan.

Crash Course in Romance mendapat rating 11 persen di bulan Januari 2023.

Nah Kawan Puan, itu tadi rekomendasi drakor rating tertinggi Januari 2023.

Adakah yang bikin kamu jadi penasaran ingin menontonnya?

Baca Juga: Deretan Drakor Terbaik Wajib Tonton Oktober 2022, Salah Satunya Under The Queen's Umbrella

 

(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini