News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Gaet Partisipan dari 57 Negara, Modest Fashion & Womenpreneur Summit 2024 Siap Digelar di Malaysia

Editor: Brand Creative Writer
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Hadirkan pengusaha perempuan dari 57 negara, Modest Fashion & Womenpreneur Summit 2024 siap digelar di Malaysia selama tiga hari berturut-turut pada 8, 9, dan 10 Februari 2024.

“Saat ini sudah ada delapan mitra kolaborasi yang turut serta mensukseskan acara MFWS. Kolaborasi ini tidak terbatas pada promosi acara namun juga menjangkau narasumber bahkan sponsorship serta Media partner.

Di antara lembaga tersebut adalah Asosiasi Fashion Indonesia, Modest Fashion Australia, Modest Fashion Manila, Islamic Fashion & Design Council dari London, Association of Family Office in Asia dari Hongkong, Scarf Media, hellobcr dan Indonesian Fashion Chamber. Kolaborasi masih terus digalakan dengan berbagai pihak untuk mensukseskan acara ini,” terang Nurasiah Jamil selaku Project Manager MFWS 2024.

Menariknya, MFWS 2024 tidak hanya merupakan forum bisnis, namun juga ajang modest fashion show yang akan menampilkan 12 brand modest fashion terpilih dari berbagai negara. Sampai rilis pers ini dibuat, telah terpilih 5 brand fashion lokal meliputi By Ayu Dyah Andari, Hijaberlin, BT Batik Trusmi, Zeta Prive, dan Greenism.

“MFWS 2024 akan dimulai dengan opening yang di dalamnya ada perhelatan modest fashion show. Kita ada 12 slot yang akan kita tampilkan. Saat ini sudah ada 5 brand Indonesia.

Dari negara lain, kita sedang menjaring dari partner-partner ini dan juga dari channel pendaftaran. Karena ini sedikit slotnya, target hanya 12, harapannya bisa lebih banyak brand-brand fashion dari berbagai negara untuk bisa ikut di sini,” terang Nurasiah Jamil.

MFWS 2024 digagas oleh Ayu May Fakih bersama perusahaannya, Kreasi Mode International. Perempuan lulusan Universitas Indonesia ini telah memiliki pengalaman panjang memprakarsai berbagai pagelaran internasional yang berfokus pada youth development melalui Model United Nations yang telah melibatkan lebih dari 100 negara dan dihadiri ribuan peserta.

“Bersama Kreasi Mode International, saya ingin membangun wadah di mana pengusaha perempuan dapat saling terhubung tanpa dibatasi oleh jarak antar negara ataupun perbedaan sektor bisnis.

MFWS 2024 dirancang sebagai ruang yang inklusif untuk menjadi support system bagi para pebisnis perempuan di seluruh dunia,” tutur Ayu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini