Baca Juga: Kiat Memilih Sekolah Terbaik untuk Anak ala Ibunda Maudy Ayunda
Sejalan dengan upaya itu, lebih lanjut Sofia menjelaskan, Deli akan terus menjalin kerja sama dengan mitra global untuk memperluas pasar luar negeri dan memaksimalkan nilai merek.
“Deli juga percaya bahwa dengan dukungan seluruh mitra, merek Deli akan menyambut masa depan yang lebih cemerlang di pasar Indonesia dan global,” kata Sofia.
Undang brand ambassador Agnez Mo
Selain memamerkan inovasi dan produk unggulannya, Deli Indonesia juga mengundang Agnes Monica atau Agnez Mo selaku brand ambassador perusahaan.
Untuk diketahui, Deli Indonesia resmi menggandeng Agnez Mo sebagai brand ambassador sejak 4 Desember 2022.
Kedatangan Agnez Mo dalam acara tersebut disambut hangat oleh Direktur Utama Deli Indonesia Peter Lim.
“Agnez Mo merupakan artis multitalenta yang terkenal karena keahlian dan dedikasinya terhadap kesempurnaan. Hal itu sejalan dengan nilai-nilai inti yang dijunjung Deli. Kami sangat senang menyambut Agnez Mo ke keluarga Deli Indonesia,” kata Peter.
Menurut Peter, keterlibatan Agnez Mo sebagai brand ambassador juga menjadi momen penting dalam perjalanan Deli untuk menetapkan standar baru dalam kualitas dan inovasi produk.
Menanggapi Peter, Agnez Mo menyampaikan rasa bangganya karena bisa menjadi bagian dari keluarga Deli Indonesia.
"Dedikasi Deli terhadap kualitas sangat bersesuaian dengan nilai-nilai yang saya anut dan saya sangat senang dapat berkontribusi pada kerja sama ini,” kata Agnez Mo.
Sesi sore konferensi tersebut lalu ditutup dengan penampilan spesial dari Agnez Mo yang menyanyikan sejumlah lagu andalannya, di antaranya "Coke Bottle", "Shut ‘Em Up", dan lagu terbarunya “Get Loose”.
Kemudian, acara dilanjutkan pada malam hari dengan menghadirkan sesi gala dinner bersama Board of Directors (BOD) Deli, para mitra dan partner dealers, serta Agnez Mo.