Jawaban:
Berapa kata yang dapat kamu temukan?
Jawaban: 10
Baca juga: Kunci Jawaban Halaman 125, 126, 128, 129 Tema 4 Kelas 3 SD Buku Tematik Subtema 3 Pembelajaran 5
Halaman 143
Ayo Bercerita
Lani ikut lega mendengar akhir cerita Opa. Ia juga berharap dapat merasakan naik pesawat. Akan tetapi, bukan pada saat hujan. Apakah kamu sudah pernah naik pesawat pada saat hujan? Atau terjadi hujan saat naik kendaraan lain? Ceritakan pengalamanmu di depan kelas. Berceritalah dengan lafal dan intonasi yang tepat.
Jawaban:
Aku belum pernah naik pesawat saat hujan. Tetapi aku pernah naik kereta bersama Ibu saat hujan. Pada hari Minggu, aku ikut Ibu pergi ke rumah Bibi yang ada si Solo. Saat menunggu kereta datang, langit sudah mulai mendung. Aku sangat senang saat kereta sudah datang. Aku masuk kereta dan langsung duduk dekat jendela.
Tak lama kemudian hujan datang dengan sangat deras. Aku takut karena ada suara petir menggelegar. Lalu Ibu menggenggam tanganku agar tidak ketakutan lagi.
Sampai di tempat tujuan, syukurlah hanya gerimis kecil. Aku dan Ibu memakai payung agar tidak basah.
*)Disclaimer:
Artikel ini hanya ditujukan kepada orang tua untuk memandu proses belajar anak.
Soal di atas sebagian besar berupa pertanyaan terbuka. Artinya, ada beberapa jawaban alternatif lainnya yang tidak terpaku seperti di atas.
Sumber Buku: Kusmawati, Yun dkk. 2013. Buku Guru SD/MI Kelas III Tema 5 Pengalamanku Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2018. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
(Tribunnews.com/Widya)