TRIBUNNEWS.COM - Berikut pengertian simbiosis dan macam-macamnya.
Setidaknya ada enam macam simbiosis, mulai dari simbiosis mutualisme, simbiosis parasitisme, simbiosis komensalisme, simbiosis amensalisme, simbiosis netralisme, dan simbiosis kompetisi.
Dikutip dari National Geographic, simbiosis adalah hubungan ataupun interaksi antara dua organisme makhluk hidup yang berbeda.
Makhluk hidup di Bumi semuanya bergantung satu sama lain dan saling berhubungan.
Baca juga: Apa Itu Gaya dan Gerak? Berikut Jenis-jenis dan Contohnya
Baca juga: Apa Itu Sumber Energi Panas? Berikut Pengertian, 5 Macam Sumber Energi Panas hingga Manfaatnya
Tidak ada satupun makhluk hidup yang tidak berhubungan dengan makhluk hidup lainnya.
Macam-macam Simbiosis
1. Simbiosis Mutualisme
Simbiosis mutualisme adalah hubungan yang saling menguntungkan pada dua organisme. Misalnya tanaman dengan hewan penyerbuk seperti serangga, kupu-kupu, ngengat, dan kelelawar.
Tanaman mendapat keuntungan karena hewan penyerbuk membantu penyerbukan dan reproduksinya. Sedangkan hewan diuntungkan karena mendapat makanan dari tanaman tersebut.
Mutualisme juga terjadi pada rayap dan Protista. Walau memakan kayu, rayap tidak bisa mencernanya. Dilansir dari College of Arts and Sciences Biology, rayap membiarkan Protista tinggal di dalam perutnya sedangkan Protista membatu rayap sehingga dapat mencerna kayu.
2. Simbiosis Parasitisme
Parasitisme adalah simbiosis yang menguntungkan satu pihak sedangkan pihak lainnya dirugikan tanpa menyebabkan kematian langsung.
Contoh parasitisme adalah nyamuk yang memakan darah manusia, sedangkan manusia dirugikan karena tertular penyakit juga rasa gatal akibat gigitan nyamuk. Contoh lain parasitisme adalah parasit dengan inangnya.
3. Simbiosis Komensalisme